Berita , Pilihan Editor

Lokasi Pemakaman Eril di Cimaung Bandung, Ridwan Kamil Siapkan Tempat Istimewa

profile picture Tri Lestari
Tri Lestari
Lokasi Pemakaman Eril di Cimaung Bandung, Ridwan Kamil Siapkan Tempat Istimewa
Ridwan Kamil siapkan lokasi pemakaman Eril di Cimaung Bandung. (Foto: Instagram/Ridwankamil)
HARIANE – Lokasi pemakaman Eril di Cimaung Bandung telah dipersiapkan oleh pihak keluarga untuk memakamkan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz, yang rencananya akan dilaksanakan pada Senin, 13 Juni 2022.
Ridwan Kamil telah mempersiapkan sebuah tempat yang istimewa sebagai lokasi pemakaman Eril di Cimaung Bandung, seperti yang dikutip dari akun media sosial pribadi miliknya.
Berikut informasi lengkap mengenai lokasi pemakaman Eril di Bandung berdasarkan pada keterangan yang diunggah oleh Ridwan Kamil pada Sabtu, 11 Juni 2022.

Lokasi Pemakaman Eril di Cimaung Bandung

BACA JUGA : Potret Bendungan Engehalde Bern Sebagai Lokasi Penemuan Jasad Eril
Seperti yang diberitakan sebelumnya bahwa jasad Eril telah berhasil ditemukan di Bendungan Engehalde Bern pada Rabu pagi, 8 Juni 2022 waktu setempat.
Jasad Eril pertama kali ditemukan oleh seorang guru sekolah dasar saat melewati area Bendungan Engehalde dengan berjalan kaki.
Rencananya, jenazah Eril akan kembali ke Indonesia pada Minggu, 12 Juni 2022 dan selanjutnya akan dimakamkan pada Senin, 13 Juni 2022.
Terkait pemakaman sang putra, Ridwan Kamil telah mendesain sebuah tempat istimewa yang akan dijadikan sebagai tempat peristirahatan terakhir bagi Eril.
Dear Eril,
Sudah aku siapkan tempat yang istimewa. Sudah aku desainkan rumah akhirmu yang indah. Di sebelah sungai kecil, dengan pemandangan gunung dan pesawahan yang hijau permai,” tulis Ridwan Kamil.
Lebih lanjut, ia juga menuliskan keterangan yang menyatakan bahwa rencananya makam Eril nantinya akan berada di sebelah masjid yang terletak di kampung halaman istrinya, Atalia Praratya.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Penemuan Mayat di Pantai Imorenggo Kulon Progo Hari ini, Berjenis Kelamin Laki-laki dan ...

Penemuan Mayat di Pantai Imorenggo Kulon Progo Hari ini, Berjenis Kelamin Laki-laki dan ...

Senin, 29 April 2024 18:30 WIB
7 Lokasi Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Bogor Gratis, Diantaranya di Alun-alun ...

7 Lokasi Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Bogor Gratis, Diantaranya di Alun-alun ...

Senin, 29 April 2024 17:48 WIB
Jadwal SIM Keliling Sumedang Mei 2024, Cek Lokasi Minggu Ini

Jadwal SIM Keliling Sumedang Mei 2024, Cek Lokasi Minggu Ini

Senin, 29 April 2024 16:39 WIB
Kecelakaan di Gedebage Bandung Libatkan Motor Vs Truk, 1 Korban Meninggal Dunia

Kecelakaan di Gedebage Bandung Libatkan Motor Vs Truk, 1 Korban Meninggal Dunia

Senin, 29 April 2024 16:36 WIB
Survei Elektabilitas Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta, Nama Heroe Poerwadi Duduki Posisi Teratas

Survei Elektabilitas Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta, Nama Heroe Poerwadi Duduki Posisi Teratas

Senin, 29 April 2024 16:28 WIB
Daftar Formasi Tiga Panel Hakim MK dalam Penanganan PHPU Pileg 2024, Ada Anwar ...

Daftar Formasi Tiga Panel Hakim MK dalam Penanganan PHPU Pileg 2024, Ada Anwar ...

Senin, 29 April 2024 15:26 WIB
Digelar di Lapangan Paseban, Polres Bantul dan Pemkab Bantul Gelar Nonton Bareng Timnas ...

Digelar di Lapangan Paseban, Polres Bantul dan Pemkab Bantul Gelar Nonton Bareng Timnas ...

Senin, 29 April 2024 13:59 WIB
Terima Perintah DPP, DPC PKB Bantul Bakal Buka Pendaftaran Bacabup Pekan Ini

Terima Perintah DPP, DPC PKB Bantul Bakal Buka Pendaftaran Bacabup Pekan Ini

Senin, 29 April 2024 13:00 WIB
9 Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Jogja, Bantul, Sleman, Gunungkidul dan ...

9 Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Jogja, Bantul, Sleman, Gunungkidul dan ...

Senin, 29 April 2024 12:37 WIB
Evakuasi 3 ABK Tewas Usai Terjebak di Perairan Marunda Jakut, Diduga Akibat Menghirup ...

Evakuasi 3 ABK Tewas Usai Terjebak di Perairan Marunda Jakut, Diduga Akibat Menghirup ...

Senin, 29 April 2024 12:07 WIB