Berita

Lowongan Kerja Dosen Tetap Undip 2023 Dibuka, Berikut Syarat dan Cara Pendaftarannya

profile picture Rini Agustin
Rini Agustin
Lowongan Kerja Dosen Tetap Undip 2023 Dibuka, Berikut Syarat dan Cara Pendaftarannya
Lowongan Kerja Dosen Tetap Undip 2023 Dibuka, Berikut Syarat dan Cara Pendaftarannya
HARIANE – Lowongan kerja dosen tetap Undip 2023 telah dibuka untuk 56 formasi.
Lowongan kerja dosen ini terbuka untuk lulusan S2 dan S3 dari dalam negeri maupun luar negeri.
Nantinya, calon dosen tetap akan ditempatkan di lokasi Kampus Tembalangan, Kampus Jepara, maupun Kampus Rembang.
Periode pendaftaran lowongan kerja dosen tetap Undip 2023 dibuka pada 17 Februari 2023 dan akan ditutup pada 6 Maret 2023.
Berikut informasi lengkap terkait persyaratan, jadwal, hingga cara mendaftar lowongan kerja dosen tetap Undip tahun 2023.

Persyaratan Umum Lowongan Kerja Dosen Tetap Undip 2023

lowongan kerja dosen tetap Undip 2023
Persyaratan melamar lowongan kerja dosen tetap Undip 2023. (Foto: freepik.com)
Dilansir dari Surat Pengumuman Resmi yang dikeluarkan Undip, berikut rincian persyaratan yang harus dipenuhi oleh pelamar:
a. Warga Negara Indonesia (WNI).
b. Sehat yang dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari Dokter yang masih berlaku (enam bulan terakhir).
c. Surat berkelakuan baik atau tidak ada catatan kriminal atau tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan
hukum tetap (dengan menyerahkan SKCK) yang masih berlaku.
d. Tidak berkedudukan sebagai anggota atau pengurus partai politik dan afiliasinya
e. Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, prajurit TNI, anggota POLRI, dan/atau tidak sedang menjalani perjanjian/kontrak kerja/ikatan dinas pada instansi lain
f. Batas usia pelamar pada tanggal 1 Maret 2023 maksimal 37 tahun bagi pelamar dengan ijazah S2 dan maksimal 45 tahun bagi pelamar dengan ijazah S3
g. Bagi lulusan S2/S3 luar negeri melampirkan Surat Keterangan Penyetaraan Ijazah dari Kementerian yang membidangi urusan pendidikan tinggi.

Dokumen Berkas Lowongan Kerja Dosen Tetap Undip 2023

lowongan kerja dosen tetap Undip 2023
Dokumen yang perlu disiapkan untuk mendaftar dosen tetap Undip 2023. (Foto: freepik.com)

Berkas yang perlu discan:

• KTP Asli
• Ijazah dan Transkrip Asli (sesuai persyaratan)
• Akreditasi Perguruan Tinggi (Khusus lulusan dalam negeri)
• Akreditasi Prodi (Khusus lulusan dalam negeri)
• Penyetaraan Ijazah dari Kementerian (Khusus lulusan luar negeri), Surat Lamaran
• Surat Keterangan Sehat
• Surat Keterangan Catatan Kepolisian (yang masih berlaku
• Surat Pernyataan Tidak Pernah Menjadi Anggota dan Pengurus Organisasi Terlarang
• Surat Pernyataan Bebas dari ikatan instansi
• Pas photo dengan latar belakang merah

Link-link Penting untuk Pendaftaran Lowongan Kerja Dosen Tetap Undip 2023

lowongan kerja dosen tetap Undip 2023
Link format dokumen surat lowongan kerja dosen tetap Undip 2023. (Foto: freepik.com)
Dilansir dari laman Rekrutmen Undip, berikut ini link download surat-surat yang dibutuhkan selama pendaftaran lowongan kerja dosen Undip:
• Download Pengumuman Penerimaan Calon Pegawai Tetap Non-ASN Undip di sini.
• Download Surat Pernyataan Tidak Pernah Menjadi Anggota dan Pengurus Organisasi Terlarang di sini.
• Download Surat Pernyataan Bebas dari perjanjian/kontrak/ikatan instansi di sini.

Tata Cara Pendaftaran Lowongan Kerja Dosen Tetap Undip 2023

lowongan kerja dosen tetap Undip 2023
Cara mendaftar lowongan kerja dosen tetap Undip 2023. (Foto: freepik.com)
a. Panitia seleksi hanya menerima pendaftaran secara online. Tidak ada korespondensi dalam bentuk apapun antara pelamar dan panitia selama proses seleksi.
b. Pelamar wajib melakukan pendaftaran secara online terlebih dahulu melalui laman resmi yang terlampir di akhir artikel.
c. Pendaftaran dilakukan dengan memasukkan email aktif, NIK (Nomor Induk Kependudukan), dan password.
d. Pendaftaran online dilakukan pada tanggal 17 Februari - 6 Maret 2023.
e. Setelah mendapatkan notifikasi pendaftaran berhasil, pelamar melanjutkan login untuk melengkapi isian data pendaftaran online dengan tahapan sebagai berikut:
• Mengisi formulir pendaftaran online.
• Mengunggah dokumen yang dipersyaratkan.
f. Pelamar hanya diperkenankan melamar pada satu formasi, dengan kualifikasi pendidikan yang sesuai.

Jadwal Seleksi Lowongan Kerja Dosen Tetap Undip 2023

1. Tahap 1

a. Seleksi administrasi dilaksanakan pada 17 Februari - 9 Maret 2023.
b. Pengumuman seleksi administrasi tahap 1 dilaksanakan pada 15 Maret 2023.

2. Tahap 2

Ujian tertulis dilaksanakan pada 20 - 21 Maret 2023 yang meliputi:
• Tes Tertulis Kompetensi Dasar dan Bidang pada 20 Maret 2023
• Psikotes pada 21 Maret 2023.
Mekanisme pelaksanaan ujian akan disampaikan lebih lanjut pada laman kepegawaian undip.ac.id. Pengumuman seleksi tahap 2 dilaksanakan pada 10 April 2023.

3. Tahap 3

Tes wawancara dan tes micro teaching dilaksanakan pada 10-12 Mei 2023.
Mekanisme pelaksanaan ujian akan disampaikan lebih lanjut pada laman kepegawaian.ac.id.
Pelamar hanya dapat melaksanakan tes tahap 2, tahap 3 pada lokasi dan waktu yang telah ditentukan.
Jika jumlah pelamar yang memenuhi syarat belum mencapai target, panitia dapat menurunkan persyaratan kualifikasi dan persyaratan umum.
Panitia dapat menambah atau mengurangi jumlah formasi sesuai kebutuhan atau hasil seleksi.
Setiap pelamar wajib mematuhi dan mengikuti seluruh ketentuan yang telah ditetapkan.
Informasi lebih lengkap mengenai lowongan kerja dosen tetap Undip 2023 bisa dilihat di laman https://rekrutmen.undip.ac.id/. ****
 
1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Dosa yang Menghilangkan Pahala Puasa Berdasarkan 3 Hadits Shahih, Umat Muslim Wajib Tahu

Dosa yang Menghilangkan Pahala Puasa Berdasarkan 3 Hadits Shahih, Umat Muslim Wajib Tahu

Jumat, 31 Maret 2023 04:01 WIB
Tips Khatam Alquran di Bulan Ramadhan, Tak Perlu Baca Nonstop di Satu Waktu

Tips Khatam Alquran di Bulan Ramadhan, Tak Perlu Baca Nonstop di Satu Waktu

Jumat, 31 Maret 2023 03:27 WIB
Profil dan Biodata Jisoo BLACKPINK yang Akan Merilis Album Solo Berjudul ME

Profil dan Biodata Jisoo BLACKPINK yang Akan Merilis Album Solo Berjudul ME

Kamis, 30 Maret 2023 21:52 WIB
5 Cara Merawat Mobil Listrik, Baterai Tidak Boleh 100 Persen?

5 Cara Merawat Mobil Listrik, Baterai Tidak Boleh 100 Persen?

Kamis, 30 Maret 2023 21:14 WIB
PDIP Sayangkan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20, Warganet: Lebih Baik ...

PDIP Sayangkan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20, Warganet: Lebih Baik ...

Kamis, 30 Maret 2023 20:22 WIB
Cuaca Buruk di Bantul , Atap Rumah Roboh Hingga Pohon Tumbang Timpa Bangunan

Cuaca Buruk di Bantul , Atap Rumah Roboh Hingga Pohon Tumbang Timpa Bangunan

Kamis, 30 Maret 2023 20:04 WIB
4 Restoran Halal di Jepang yang Wajib Diketahui Wisatawan, Dua di Antaranya Punya ...

4 Restoran Halal di Jepang yang Wajib Diketahui Wisatawan, Dua di Antaranya Punya ...

Kamis, 30 Maret 2023 20:02 WIB
Viral Rumah Nyaris Roboh di Bantul, BPBD Turun Tangan

Viral Rumah Nyaris Roboh di Bantul, BPBD Turun Tangan

Kamis, 30 Maret 2023 19:02 WIB
Unggahan Ketua Umum PSSI Erick Thohir Pasca FIFA Batalkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala ...

Unggahan Ketua Umum PSSI Erick Thohir Pasca FIFA Batalkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala ...

Kamis, 30 Maret 2023 18:45 WIB
Dampak Buruk Piala Dunia U20 2023 Batal Dilaksanakan di Indonesia: 500 Ribu Orang ...

Dampak Buruk Piala Dunia U20 2023 Batal Dilaksanakan di Indonesia: 500 Ribu Orang ...

Kamis, 30 Maret 2023 16:17 WIB