Berita

Menangis Saat Bacakan Pembelaan, Shane Lukas Merasa Jadi Korban Mario dan Tidak Kenal AG

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
Menangis Saat Bacakan Pembelaan, Shane Lukas Merasa Jadi Korban Mario dan Tidak Kenal AG
Shane Lukas becakan nota pembelaan dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. (Foto: PMJ)

HARIANE - Shane Lukas merasa jadi korban Mario dan mengaku tidak mengenal AG sebelumnya.

Hal itu ia sampaikan dalam nota pembelaan (pledoi) pada persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa, 22 Agustus 2023.

Tak kuasa menahan tangis, Terdakwa Shane Lukas Rotua Pangondian Lumbantoruan membacakan pledoi di hadapan Majelis Hakim.

Shane Lukas Merasa Jadi Korban Mario Dandy

Seperti dirilis Polda Metro Jaya, Shane Lukas mengaku turut menjadi korban dalam kasus penganiayaan berat terhadap Cristalino David Ozora.

"Saya ingin menyampaikan bahwa saya juga merasa menjadi korban dalam kejadian ini," ucapnya.

Dalam persidangan tersebut, dirinya juga menyampaikan tidak mengenal kekasih Mario Dandy, AG dan David.

"Karena dari apa yang saya renungi dan saya dengar selama proses persidangan ini, saya sama sekali tidak mengetahui banyaknya masalah antara Mario, AG, Amanda, dan David, juga orang-orang yang diajak Mario sebelum terjadinya kejadian malam itu," ujarnya.

Lebih lanjut, Shane Lukas mengaku hanya mengetahui persoalan pelecehan terhadap AG dan merasa sangat menyesal.

“Saya kenal AG dan David hanya pada hari itu saja. Saya sungguh menyesal Yang Mulia, kenapa pada hari itu saya harus ikut dengan Mario. Saya sama sekali tidak terbayangkan apa yang terjadi pada saat Mario menyerahkan handphone-nya pada saya,” tuturnya.

Oleh sebab itu, dirinya berharap kepada Majelis Hakim untuk memberikan putusan bebas dalam perkara ini.

Sebelumnya, Shane Lukas telah dituntut oleh jaksa penuntut umum dengan hukuman 5 tahun penjara atas keterlibatannya dalam kasus penganiayaan tersebut. ****

 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB