Berita

Nihil Kasus Cacar Monyet, Pemkab Gunungkidul Himbau Warga Kenali Gejala dan Waspada Penyebarannya

profile picture RAMADHANI
RAMADHANI
Nihil Kasus Cacar Monyet, Pemkab Gunungkidul Himbau Warga Kenali Gejala dan Waspada Penyebarannya
Ilustrasi terpapar penyakit monkeypox atau cacar monyet.

HARIANE - Temuan kasus cacar monyet atau monkeypox di sejumlah daerah tengah menjadi perhatian publik. Meski di Kabupaten Gunungkidul tidak ada temuan kasus penyakit tersebut, Dinas Kesehatan Gunungkidul tetap mengimbau masyarakat untuk mewaspadai penyebarannya dan mengambil langkah pencegahan.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul, Ismono, mengatakan bahwa cacar monyet atau monkeypox adalah penyakit menular yang dapat ditularkan melalui kontak langsung dengan kulit dan hubungan seksual.

Sampai saat ini, di Gunungkidul memang tidak ada laporan terkait kasus cacar monyet. Meski demikian, pihaknya terus memberikan seruan kepada Puskesmas untuk menyebarluaskan informasi kepada masyarakat mengenai gejala dan penyebaran penyakit ini.

“Di Gunungkidul belum ada temuan kasus ini. Imbauan untuk tetap waspada dan meningkatkan penerapan pola hidup sehat terus kami sampaikan kepada masyarakat,” kata Ismono, Jumat (30/08/2024).

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa gejala yang muncul apabila terpapar mpox ini antara lain nyeri punggung, nyeri otot, sakit kepala, demam akut lebih dari 38,5 derajat Celsius.

Kemudian, terjadi pembengkakan kelenjar getah bening di sekitar leher atau selangkangan serta kelemahan tubuh.

“Selain itu, terjadi ruam pada kulit yang dimulai dari kemerahan, bintik berair, bintik bernanah, kemudian menjadi keropeng di area wajah, tangan, kaki, mulut, anus, dan alat kelamin. Penyakit ini harus benar-benar diwaspadai dan gejalanya dikenali,” jelasnya.

Untuk mencegah atau menghindari penularan penyakit ini, pihaknya mengimbau masyarakat agar menjaga pola hidup sehat, menghindari kontak langsung dengan kulit penderita, menghindari seks bebas, dan tidak menggunakan peralatan atau benda yang pernah digunakan oleh penderita.

“Cuci tangan dengan benar dan sesering mungkin setelah memegang benda,” imbuhnya.

Hal serupa juga diungkapkan oleh Ketua Ikatan Dokter Indonesia di Gunungkidul, Dyah Prasetyorini. Penyakit mpox ini merupakan penyakit zoonosis yang penularannya bisa terjadi dari hewan ke manusia dan dari manusia ke manusia. Ia berharap masyarakat terus waspada terhadap penularan penyakit ini.

“Kami juga mengimbau masyarakat untuk meningkatkan imunitas tubuh dengan mengonsumsi makanan bergizi. Selain itu, pola hidup bersih dan sehat juga penting,” tutupnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pameran F&B Berskala Internasional akan Dihadirkan di Jogja, Ada Apa Saja?

Pameran F&B Berskala Internasional akan Dihadirkan di Jogja, Ada Apa Saja?

Jumat, 09 Mei 2025
Gunungkidul Dilanda Cuaca Buruk, Belasan Rumah Rusak

Gunungkidul Dilanda Cuaca Buruk, Belasan Rumah Rusak

Jumat, 09 Mei 2025
Ratusan Calon Jamaah Haji Kulon Progo Berpamitan

Ratusan Calon Jamaah Haji Kulon Progo Berpamitan

Jumat, 09 Mei 2025
Disdikpora DIY Temukan Titik Terang, Penyebar Soal ASPD Matematika Tak Berasal dari SMPN ...

Disdikpora DIY Temukan Titik Terang, Penyebar Soal ASPD Matematika Tak Berasal dari SMPN ...

Jumat, 09 Mei 2025
Jumat Bersih di Gunungkidul, Bupati Endah Temukan Sampah Rumah Tangga Dibuang di Tempat ...

Jumat Bersih di Gunungkidul, Bupati Endah Temukan Sampah Rumah Tangga Dibuang di Tempat ...

Jumat, 09 Mei 2025
Polda DIY Naikkan Status Mafia Tanah di Bantul ke Tahap Penyidikan

Polda DIY Naikkan Status Mafia Tanah di Bantul ke Tahap Penyidikan

Jumat, 09 Mei 2025
Antisipasi Penyebaran Penyakit Hewan, Surat Keterangan Kesehatan Hewan Jadi Syarat Jual Beli Ternak ...

Antisipasi Penyebaran Penyakit Hewan, Surat Keterangan Kesehatan Hewan Jadi Syarat Jual Beli Ternak ...

Jumat, 09 Mei 2025
Dinilai Lebih Menguntungkan, Petani Gunungkidul Mulai Banyak yang Tanam Bawang Merah

Dinilai Lebih Menguntungkan, Petani Gunungkidul Mulai Banyak yang Tanam Bawang Merah

Jumat, 09 Mei 2025
Duh! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul, Pelaku Diduga ...

Duh! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul, Pelaku Diduga ...

Jumat, 09 Mei 2025
Berkas Lengkap, Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Diserahkan ke Pengadilan

Berkas Lengkap, Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Diserahkan ke Pengadilan

Jumat, 09 Mei 2025