Berita, Pilihan Editor

Pelawak Rini S Bon Bon Meninggal Dunia Setelah Berjuang Lawan Diabetes, Hingga Kakinya Nyaris Diamputasi

profile picture Martina Herliana
Martina Herliana
Pelawak Rini S Bon Bon Meninggal Dunia Setelah Berjuang Lawan Diabetes, Hingga Kakinya Nyaris Diamputasi
Pelawak Rini S Bon Bon Meninggal Dunia Setelah Berjuang Lawan Diabetes, Hingga Kakinya Nyaris Diamputasi
HARIANE – Kabar duka datang dari pelawak Rini S Bon Bon meninggal dunia pada hari Minggu, 10 Juli 2022 pukul 17.00 WIB.
Rini S Bon Bon meninggal dunia meninggalkan kesedihan bagi keluarga dan orang-orang terdekatnya.
Sebelumnya diketahui bahwa Rini S Bon Bon meninggal dunia karena mengidap penyakit diabetes mellitus tipe 2.
BACA JUGA : Dicky Topan Meninggal Dunia, Sempat Minta Digendong Sang Ibu Sebelum Hembuskan Nafas Terakhir

Lantas bagaimana cerita Rini S Bon Bon meninggal dunia setelah berjuang lawan diabetes. Simak selengkapnya dalam artikel berikut ini.

Cerita perjuangan Rini S Bon Bon berjuang melawan penyakit diabetes

Semasa hidupnya Rini S Bon Bon diketahui melawan penyakit diabetes mellitus tipe 2 yang sudah bersarang di tubuhnya sejak tahun 1996 silam. Penyakit tersebut merupakan turunan dari sang ayah, Suhadi.
Sejak tahun 2008, penyakit diabetes itu mulai memperburuk keadaan kesehatan Rini S Bon Bon lebih tepatnya semenjak terdapat luka pada bagian kakinya.
Kondisi Rini S Bon Bon sempat naik turun. Dirinya pun beberapa kali harus dirawat secara intensif di rumah sakit.
Dilansir dari laman Youtube Cumicumi, Rini S Bon Bon sempat hampir diamputasi kaki kirinya gara-gara penyakit tersebut. Awalnya pemilik nama asli Irni Yusnita mengalami lecet gara-gara memakai sepatu terlalu sempit.
Dari lecet tersebut, kakinya menggelembung. Rini kemudian memecahkan gelembung di kakinya menggunakan peniti. Bukannya membaik, kakinya malah membusuk dan hampir saja diamputasi oleh pihak rumah sakit.
Selain itu, Rini S Bon Bon juga menempuh berbagai jenis pengobatan agar bisa sembuh, mulai dari terapi medis di rumah sakit hingga terapi herbal di klinik.
BACA JUGA : Kazuki Takahashi Meninggal Dunia, Berikut Kisah Hidup dan Karyanya yang Fenomenal Selain Yu-Gi-Oh!
Tak hanya diabetes saja, Rini S Bon Bon juga sempat merasakan sakit stroke. Menurutnya kala itu, Ia merasa pasrah seperti mayat hidup sebab tidak bisa melakukan apa-apa.
Namun, diabetes bukan penyakit yang mudah untuk disembuhkan. Rini S Bon Bon masih terus berjuang dengan penyakit diabetesnya, Hingga beberapa bulan terakhir kondisi Rini pun memburuk dan meninggal Minggu kemarin.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Resmi! Solo Jadi Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U23, Erick Thohir Ungkit Soal ...

Resmi! Solo Jadi Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U23, Erick Thohir Ungkit Soal ...

Minggu, 04 Juni 2023 13:29 WIB
Penggagalan Aksi Remaja Tawuran di Depok oleh Polisi, Bukan Pertama Kali Terjadi

Penggagalan Aksi Remaja Tawuran di Depok oleh Polisi, Bukan Pertama Kali Terjadi

Minggu, 04 Juni 2023 13:02 WIB
Ramalan Shio Senin 5 Juni 2023 Lengkap: Tikus Memiliki Bakat Baru, Naga yang ...

Ramalan Shio Senin 5 Juni 2023 Lengkap: Tikus Memiliki Bakat Baru, Naga yang ...

Minggu, 04 Juni 2023 12:53 WIB
Seorang Pria Tabrak Pacar Hingga Luka Parah Karena Cemburu, Modusnya Pura-Pura Nolong

Seorang Pria Tabrak Pacar Hingga Luka Parah Karena Cemburu, Modusnya Pura-Pura Nolong

Minggu, 04 Juni 2023 12:32 WIB
8 Selebriti Korea Ulang Tahun Bulan Juni, Lee Min Ho dan Park Bo Gum Masuk ...

8 Selebriti Korea Ulang Tahun Bulan Juni, Lee Min Ho dan Park Bo Gum Masuk ...

Minggu, 04 Juni 2023 12:27 WIB
Piala Dunia U20 Argentina: Israel Buat Sejarah Baru, Usai Kalahkan Tim Samba dengan ...

Piala Dunia U20 Argentina: Israel Buat Sejarah Baru, Usai Kalahkan Tim Samba dengan ...

Minggu, 04 Juni 2023 11:57 WIB
Penemuan Jasad Mengambang di Sungai Kalimas Baru Surabaya Hari ini, Korban Pembunuhan?

Penemuan Jasad Mengambang di Sungai Kalimas Baru Surabaya Hari ini, Korban Pembunuhan?

Minggu, 04 Juni 2023 11:49 WIB
Jungkook BTS Bakal Debut Solo Bulan Depan, Ini Bocoran Lagunya

Jungkook BTS Bakal Debut Solo Bulan Depan, Ini Bocoran Lagunya

Minggu, 04 Juni 2023 11:20 WIB
5 Drama Korea Tayang Juni 2023: Ada yang Dibintangi Yoona dan Lee Jun ...

5 Drama Korea Tayang Juni 2023: Ada yang Dibintangi Yoona dan Lee Jun ...

Minggu, 04 Juni 2023 11:13 WIB
EXO CBX Tidak Perpanjang Kontrak, Penggemar Tunjukkan Dukungan dengan Cara ini

EXO CBX Tidak Perpanjang Kontrak, Penggemar Tunjukkan Dukungan dengan Cara ini

Minggu, 04 Juni 2023 10:36 WIB