Berita
Penangkapan Terduga Pembunuh Mahasiswa Indonesia di Jepang, Diduga Terlibat Pembunuhan pada 2017
HARIANE - Pihak kepolisian Jepang telah melakukan penangkapan terduga pembunuh mahasiswa Indonesia di Jepang.
Terduga pelaku pembunuhan tersebut merupakan seorang pria 40 tahun yang diduga memiliki hubungan khusus dengan korban.
Pelaku mengakui memiliki hubungan dengan korban namun membantah tuduhan telah membunuh korban.
Penangkapan Terduga Pembunuh Mahasiswa Indonesia di Jepang
Berdasarkan informasi yang dirilis NHK, pihak kepolisian Jepang telah menangkap terduga pelaku pembunuhan terhadap mahasiswi Indonesia di Jepang.
Pria dengan identitas Keiichiro Kajimura, umur 40 tahun, merupakan seorang pengangguran dari Maebashi telah ditangkap berkait kasus pembunuhan tersebut.
Keiichiro Kajimura diduga memiliki hubungan khusus dengan korban yang merupakan mahasiswa Indonesia dengan nama Joshi Putri Chahyani, umur 23 tahun yang ditemukan tewas di sebuah kamar di apartemen Maebashi pada 22 Agustus 2023.
Informasi yang sama juga diwartakan Japantoday bahwa polisi mengatakan bahwa Keiichiro Kajimura dituduh membunuh Josi Putri Cahayani, seorang mahasiswa pertukaran yang datang ke Jepang pada bulan April.
Jasad yang ditemukan pada hari Selasa itu sudah mulai membusuk dan polisi mengatakan pada hari Kamis bahwa otopsi tidak dapat menyimpulkan penyebab kematian.
Keiichiro Kajimura mengatakan bahwa Cahayani adalah seorang teman dan tinggal di apartemennya, tetapi dia membantah telah membunuhnya. Kajimura ditangkap setelah dijemput di stasiun kereta bawah tanah di Tokyo.
Diketahui bahwa TKP Cahyani ditemukan meninggal berbeda dengan tempat tinggal Cahyani dalam menghadiri pendidikan bahasa Jepang.