D.I Yogyakarta

Perbaikan Jalan Pedukuhan Setan Kulon Progo Mulai dilakukan

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, Perbaikan Jalan, Longsor
Lokasi longsoran yang berada di Pedukuhan Setan, Nanggulan Kulon Progo (Foto: Dok warga Pedukuhan Setan )

HARIANE - Perbaikan mulai dilakukan di lokasi longsoran yang berada di Jalan Provinsi Nanggulan-Sentolo, tepatnya di wilayah Padukuhan Wijilan, Kalurahan Wijimulyo, Kapanewon Nanggulan, Kulon Progo.

Pada akhir pekan lalu, alat berat sudah tiba di sekitar lokasi longsor. Selain itu, rambu-rambu tambahan juga sudah dipasang.

Meski ada perbaikan, kendaraan tetap bisa melintas melalui jalan darurat di sisi barat jalan yang longsor. Untuk melintas, kendaraan harus bergantian.

Warga Padukuhan Wijilan, Kalurahan Wijimulyo, Suprapto, mengatakan bahwa persiapan perbaikan sudah dimulai sejak Rabu lalu, di mana ada sejumlah orang yang melakukan survei dan persiapan perbaikan.

Selang sehari, ekskavator didatangkan disertai pemasangan sejumlah rambu-rambu tambahan. Rambu-rambu ini dipasang sebagai informasi bagi pengendara yang melintas.

"Belum banyak pengerjaan yang dilakukan. Namun, kabarnya perbaikan jalan tidak akan memakan waktu lama. Menurut informasi yang saya dengar, jalan ini bisa dilewati lagi saat Lebaran," ujar Suprapto, yang mengatur lalu lintas kendaraan di sana, Minggu (9/2/2025).

Suprapto mengaku senang sekaligus lega karena perbaikan jalan akhirnya dilakukan. Adapun setelah terjadi longsor pada Desember 2024 lalu, warga berswadaya membuat jalan darurat sembari menunggu perbaikan jalan.

"Saya dan warga berharap perbaikan juga membuat jalan lebih aman dilintasi dan tidak longsor lagi. Pada 2012 lalu, longsor pernah terjadi di lokasi yang sama. Tapi longsor kali ini paling parah. Jalan ini juga menjadi akses utama bagi warga sekitar, baik untuk mencari rumput maupun bertani," ujarnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Gelontoran Dana Miliaran untuk Melanjutkan Proyek Pembangunan Faskes di Patuk

Gelontoran Dana Miliaran untuk Melanjutkan Proyek Pembangunan Faskes di Patuk

Sabtu, 15 Maret 2025
Maling Kotak Infak Masjid Imogiri Bantul Ditangkap Warga, Aksinya Terekam CCTV!

Maling Kotak Infak Masjid Imogiri Bantul Ditangkap Warga, Aksinya Terekam CCTV!

Sabtu, 15 Maret 2025
34 Calon Jamaah Haji Gunungkidul Menunda Keberangkatannya, Apa Alasannya ?

34 Calon Jamaah Haji Gunungkidul Menunda Keberangkatannya, Apa Alasannya ?

Sabtu, 15 Maret 2025
Alasan Plengkung Gading Ditutup Total Mulai Hari ini, Begini Penjelasan Pemda DIY

Alasan Plengkung Gading Ditutup Total Mulai Hari ini, Begini Penjelasan Pemda DIY

Sabtu, 15 Maret 2025
Hore! Ratusan Ribu Benih Ikan Siap Disebar di Gunungkidul Untuk Jaga Ekosistem Perairan ...

Hore! Ratusan Ribu Benih Ikan Siap Disebar di Gunungkidul Untuk Jaga Ekosistem Perairan ...

Sabtu, 15 Maret 2025
Kecelakaan di Jalan Cianjur-Cipanas Hari ini Libatkan Bus, Truk, dan Motor

Kecelakaan di Jalan Cianjur-Cipanas Hari ini Libatkan Bus, Truk, dan Motor

Sabtu, 15 Maret 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 15 Maret 2025 Turun Tipis, Cek Rinciannya ...

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 15 Maret 2025 Turun Tipis, Cek Rinciannya ...

Sabtu, 15 Maret 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 15 Maret 2025 Makin Melambung Tinggi, Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 15 Maret 2025 Makin Melambung Tinggi, Cek ...

Sabtu, 15 Maret 2025
Tak Bisa Beroperasi, Kelompok Penambang Progo Kesulitan Cari Izin

Tak Bisa Beroperasi, Kelompok Penambang Progo Kesulitan Cari Izin

Sabtu, 15 Maret 2025
Jelang Mudik Lebaran 2025, Petugas Mulai Rutinkan Ramp Check Kendaraan

Jelang Mudik Lebaran 2025, Petugas Mulai Rutinkan Ramp Check Kendaraan

Sabtu, 15 Maret 2025