Berita , Teknologi

PLN Icon Plus Dukung Pembangunan Electric Vehicle Standard Expo (EVSE) di JEC Yogyakarta

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
PLN Icon Dukung Pembangunan Electric Vechile Standard Expo (EVSE)
PLN Icon turut mendukung dalam acara Vechile Standard Expo (EVSE) di Jogja Expo Center, Yoyakarta. (Foto : Hariane/Ica Ervina)

HARIANE- PLN Icon Plus turut menjadi bagian event Electric Vehicle Standard Expo (EVSE) yang diselenggarakan oleh Badan Stadardisasi Nasional (BSN) di Jogja Expo Center (JEC) Yogyakarta, mulai 12-14 Juli 2023.

Sejak beberapa waktu terakhir, BSN menekankan standarisasi pada setiap kendaraan listrik agar masyarakat semakin percaya dan merasa aman untuk beralih menggunakan kendaraan listrik. 

General Manajer SBU Regional Jawa Bagian Tengah PLN Icon Plus, Wahyu Setyabudi mengatakan jika pihaknya siap menyongsong perpindahan masyarakat dalam menggunakan kendaraan BBM menuju kendaraan listrik. 

Pihaknya terus berupaya menciptakan kendaraan listrik yang bermutu dan sesuai standarisasi. Dengan demikian, kepercayaan masyarakat dalam menggunakan kendaraan listrik semakin meningkat. 

PLN Icon turut mendukung dalam acara Vechile Standard Expo (EVSE) di Jogja Expo Center, Yoyakarta. (Foto : Hariane/Ica Ervina)

Salah satu langkah yang dilakukan PLN Icon Plus adalah berkolaborasi dengan PLN UID Jateng-DIY yang mengganti semua kendaraan menjadi kendaraan motor listrik kepada pelayanan teknis sebanyak 200 unit.

“Gebrakan baru yang dilakukan ini dalam memberikan contoh kepada masyarakat, bahwa kendaraan listrik ini aman digunakan,” ujar Wahyu.

PLN Icon Plus juga menghadirkan layanan manage service dan beli putus kendaraan EV baik motor maupun mobil, Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) dengan konsep kerjasama.

Selain itu PLN Icon Plus juga mendukung green energy dengan menghadirkan layanan PV Rooftop (panel surya) dalam bentuk kerjasama rent to own.

Dari layanan yang disediakan oleh PLN Icon Plus tentu sudah terstandarisasi oleh BSN. 

Senior Manager Perencanaan, Pelayanan, Standarisasi dan Mutu PLN Pusat Sertifikasi, Hendra Noviar mengatakan bahwa SNI ini dilakukan untuk menjamin keselamatan pengguna dalam menggunakan kendaraan listrik.

“Masyarakat tidak perlu khawatir PLN Icon Plus sudah menggunakan standar yang berlaku, dan dijamin aman,” ujar Hendra.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Bawaslu Bantul Buka Rekrutmen Panwaslucam, Segini Gajinya

Bawaslu Bantul Buka Rekrutmen Panwaslucam, Segini Gajinya

Jumat, 03 Mei 2024 13:11 WIB
Banyak Jalan Rusak, Pemkab Gunungkidul Kembali Ajukan Perbaikan ke Pusat

Banyak Jalan Rusak, Pemkab Gunungkidul Kembali Ajukan Perbaikan ke Pusat

Jumat, 03 Mei 2024 12:17 WIB
Asyik Nonton Timnas, Kandang Sapi Milik Slamet Terbakar

Asyik Nonton Timnas, Kandang Sapi Milik Slamet Terbakar

Jumat, 03 Mei 2024 12:10 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 3 Mei 2024 Turun Rp 9.000 per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 3 Mei 2024 Turun Rp 9.000 per ...

Jumat, 03 Mei 2024 10:38 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 3 Mei 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 3 Mei 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 03 Mei 2024 09:32 WIB
Berikut 45 Calon Anggota DPRD Gunungkidul Tahun 2024-2029, Hasil Penetapan Caleg Terpilih KPU ...

Berikut 45 Calon Anggota DPRD Gunungkidul Tahun 2024-2029, Hasil Penetapan Caleg Terpilih KPU ...

Jumat, 03 Mei 2024 08:11 WIB
Peluang Timnas Indonesia Lolos Olimpiade Paris 2024, Harus Taklukan Wakil Kuat Asal Afrika

Peluang Timnas Indonesia Lolos Olimpiade Paris 2024, Harus Taklukan Wakil Kuat Asal Afrika

Jumat, 03 Mei 2024 02:01 WIB
Hasil Pertandingan Indonesia U23 vs Irak U23, Garuda Muda Juara 4 Turnamen AFC ...

Hasil Pertandingan Indonesia U23 vs Irak U23, Garuda Muda Juara 4 Turnamen AFC ...

Jumat, 03 Mei 2024 01:39 WIB
Tim Hukum PDI Perjuangan Berharap MPR Tidak Melantik Prabowo Gibran

Tim Hukum PDI Perjuangan Berharap MPR Tidak Melantik Prabowo Gibran

Kamis, 02 Mei 2024 21:04 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Pekalongan 3 Mei 2024, Berlangsung hingga Siang Hari

Jadwal Pemadaman Listrik Pekalongan 3 Mei 2024, Berlangsung hingga Siang Hari

Kamis, 02 Mei 2024 20:17 WIB