Berita

Polri Siap Kawal Aksi Buruh May Day 2023 Hari ini: Harus Tertib

profile picture Feni Amelia
Feni Amelia
Aksi buruh May Day 2023
Polri siagakan ribuan personel untuk amankan aksi buruh May Day 2023 hari ini. (Foto: Humas Polri)

HARIANE - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) telah bersiap untuk mengawal aksi buruh May Day 2023.

Aksi massa buruh tersebut rencananya akan dilaksanakan pada hari ini, Senin, 01 Mei 2023 sekitar pukul 09.30 WIB di Istana Negara dan Gedung Mahkamah Konstitusi.

Presiden Partai Buruh Said Iqbal mengungkapkan bahwa jumlah buruh yang tercatat untuk turut serta dalam peringatan May Day 2023 sebanyak 50 ribu orang.

“Perayaan May Day di Istana Negara dan Gedung atau Kantor Mahkamah Konstitusi akan diikuti yang tercatat yang diorganisir oleh Partai Buruh hampir 50 ribu orang. Target kami adalah 100 ribu orang di Istana Negara,” papar Said, dikutip dari akun Instagram Partai Buruh.

Menurut keterangan Said, aksi buruh di Provinsi Jawa Barat, Banten, dan DKI Jakarta akan berpusat di Istana Negara, Jakarta.

Sementara, aksi buruh di wilayah lain selain ketiga provinsi tersebut akan berpusat di kantor gubernur atau bupati wilayah masing-masing.

Persiapan Polri Kawal Aksi Buruh May Day 2023

Dilansir dari laman Humas Polri,  Polri mengerahkan ribuan personel gabungan di beberapa wilayah untuk melakukan pengamanan terhadap aksi buruh.

Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Sandi Nugroho menuturkan empat wilayah yang menjadi fokus pengamanan polisi meliputi Polda Metro Jaya, Polda Jawa Barat, Polda Jawa Tengah, dan Polda Jawa Timur.

Pada wilayah Polda Metro Jaya, sejumlah 4.216 personel gabungan dari Polri, TNI, dan Pemprov DKI Jakarta dikerahkan untuk melakukan pengamanan.

Ada empat titik yang menjadi lokasi aksi massa buruh di antaranya Istana Negara, Gedung MPR/DPR RI, Lapangan Panahan Senayan, dan GOR Rawa Badak Jakarta Utara.

Sementara, sebanyak 1.019 personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan aksi buruh di wilayah Polda Jawa Barat.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB