Olahraga

Prediksi Pertandingan Chelsea vs Manchester City 6 Januari 2023, Lengkap dengan Head to Head dan Susunan Pemainnya

profile picture M Nazilul Mutaqin
M Nazilul Mutaqin
Prediksi Pertandingan Chelsea vs Manchester City 6 Januari 2023, Lengkap dengan Head to Head dan Susunan Pemainnya
Prediksi Pertandingan Chelsea vs Manchester City 6 Januari 2023, Lengkap dengan Head to Head dan Susunan Pemainnya
HARIANE - Prediksi pertandingan Chelsea vs Manchester City dalam lanjutan Liga Premier Inggris akan digelar di Stamford Bridge Stadium pada Jumat, 6 Januari 2023 pukul 03.00 WIB.
Memasuki pekan ke-19 Liga Premier Inggris akan menyajikan pertandingan Chelsea vs Manchester City. Di mana keduanya berebut poin penuh untuk mengamankan tempat di klasemen sementara.
Lantas siapakah yang bakal keluar sebagai pemenang dalam pertandingan Chelsea vs Manchester City? Berikut prediksi lengkapnya.

Head to Head Pertandingan Chelsea vs Manchester City

Pertandingan Chelsea vs Manchester City
Klasemen sementara Liga Premier Inggris pekan ke-19, Dimana Manchester City berada di urutan kedua dengan selisih delapan poin dari Arsenal di puncak. (Foto: Instagram/premierleague)
City yang tertinggal delapan poin dari Arsenal di puncak klasemen harus berjuang keras untuk memperkecil jarak. Serta memperlebar jarak dengan Newcastle dan Manchester United yang ada di urutan ke tiga dan ke empat dengan selisih satu poin saja.
Sementara itu, Chelsea yang berada di urutan ke-10 dengan torehan 25 poin berusaha untuk merangkak naik ke papan atas.
BACA JUGA : Bagaimana Peluang Arsenal Juara Liga Premier Inggris? Setelah Raih Poin Sempurna hingga Pekan ke-5 Musim 2022-2023
Dilansir dari laman ESPN, head to head antara Chelsea dan Manchester City saling mengalahkan satu sama lain. Di mana The Citizen, julukan Manchester City, lebih unggul dengan tiga kemenangan dan dua kekalahan.
Kemenangan The Blues, julukan Chelsea, terjadi pada musim 2020/2021. Chelsea berhasil mengalahkan City dengan skor 2-1 di liga dan kemenangan tipis 1-0 di final Liga Champions.
Sementara itu, dua kemenangan City terjadi di musim 2021/2022 di kompetisi liga dengan skor yang sama, yakni satu gol tanpa balas.
Sedangkan kemenangan terbarunya terjadi bulan November 2022 lalu di pertandingan Carabao Cup dengan skor 2-0.
Jika melihat tren hasil pertemuan ke dua, City memang lebih diunggulkan di musim ini, dengan hadirnya striker baru mereka.
Ads Banner

BERITA TERKINI

KPU DIY Buka Pendaftaran PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan ...

KPU DIY Buka Pendaftaran PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan ...

Kamis, 25 April 2024 21:42 WIB
Penemuan Jasad Wanita Dalam Koper di Cikarang Bekasi, Polisi : Utuh Tapi Ada ...

Penemuan Jasad Wanita Dalam Koper di Cikarang Bekasi, Polisi : Utuh Tapi Ada ...

Kamis, 25 April 2024 21:41 WIB
Harga Beras Lampaui HET, Berikut Penjelasan Pengamat Ekonomi FEB UGM

Harga Beras Lampaui HET, Berikut Penjelasan Pengamat Ekonomi FEB UGM

Kamis, 25 April 2024 20:41 WIB
Dinkes Kota Yogya Temukan 70 Kasus Flu Singapura Tersebar Hampir di Semua Kemantren

Dinkes Kota Yogya Temukan 70 Kasus Flu Singapura Tersebar Hampir di Semua Kemantren

Kamis, 25 April 2024 20:03 WIB
Ramalan Zodiak Jumat 26 April 2024 Lengkap, Aries Lebih Termotivasi, Kesehatan Cancer Meningkat

Ramalan Zodiak Jumat 26 April 2024 Lengkap, Aries Lebih Termotivasi, Kesehatan Cancer Meningkat

Kamis, 25 April 2024 19:27 WIB
Butuh 2 Hari Pencari, Kakek Tenggelam di Sungai Serayu Banjarnegara Ditemukan Meninggal Dunia

Butuh 2 Hari Pencari, Kakek Tenggelam di Sungai Serayu Banjarnegara Ditemukan Meninggal Dunia

Kamis, 25 April 2024 19:23 WIB
Cegah Kampanye Berbentuk Bansos di Pilkada 2024, KPU DIY Akan Rancang Aturan Baru

Cegah Kampanye Berbentuk Bansos di Pilkada 2024, KPU DIY Akan Rancang Aturan Baru

Kamis, 25 April 2024 18:21 WIB
Siap-siap Bunyi Sirine Serentak, Peringati HKBN BPBD DIY Bakal Gelar Simulasi Bencana Diberbagai ...

Siap-siap Bunyi Sirine Serentak, Peringati HKBN BPBD DIY Bakal Gelar Simulasi Bencana Diberbagai ...

Kamis, 25 April 2024 17:29 WIB
Imbas TPA Piyungan Ditutup, BPBD DIY Mewaspadai Potensi Banjir Akibat Lonjakan Sampah

Imbas TPA Piyungan Ditutup, BPBD DIY Mewaspadai Potensi Banjir Akibat Lonjakan Sampah

Kamis, 25 April 2024 17:20 WIB
Dilirik Banyak Partai Besar Jadi Cabup Bantul, Begini Respon Tegas Soimah

Dilirik Banyak Partai Besar Jadi Cabup Bantul, Begini Respon Tegas Soimah

Kamis, 25 April 2024 17:14 WIB