Berita , Jatim

Sopir Truk Tabrak Trafo di Sidoarjo Pagi ini, Diduga Karena Mengantuk

profile picture Elza Nidhaulfa Albab
Elza Nidhaulfa Albab
Sopir Truk Tabrak Trafo di Sidoarjo Pagi ini, Diduga Karena Mengantuk
Sopir truk tabrak trafo di Sidoarjo, kondisi kepala truk tangki air penyok. (Foto: Instagram/@beritaseputarsidoarjo)

HARIANE - Telah terjadi kecelakaan tunggal sopir truk tabrak trafo di Sidoarjo, tepatnya di daerah Kutuk Sidokare, Sidoarjo, Jawa Timur pagi ini Minggu, 16 Juli 2023 sekitar pukul 05.00 WIB.

Kecelakaan hari ini tersebut terjadi saat sopir truk tangki air menabrak tiang listrik bertrafo diduga karena mengantuk.

Kecelakaan di Sidoarjo hari ini tersebut mengakibatkan kepala truk penyok dan kaca depan hancur karena benturan keras.

Sopir Truk Tabrak Trafo di Sidoarjo, Bagaimana kondisi sopir?

Dilansi dari unggahan akun Instagram @agassi.lasura yang di-repost oleh Instagram Berita Seputar Sidoarjo, terlihat kondisi truk yang rusak pagi buta.

"Diduga sopir mengantuk tiang listrik bertrafo di Kuthuk Sidokare Sidoarjo ditabrak truk tangki air sekira pukul 05:00 WIB pagi tadi," tulis keterangan akun Instagram Berita Seputar Sidoarjo.

Dalam video tersebut, terlihat truk tangki air terparkir di pinggir jalan dengan kondisi bagian depan rusak parah setelah menabrak tiang listrik.

Menurut informasi, insiden kecelakaan tersebut tidak memakan korban jiwa dan kondisi sopir truk baik-baik saja, tidak terluka parah.

"Sopir ngantuk. Daerah Kutuk Sidokare, nabrak trafo PLN. Pukul 05.00 WIB tadi. Sopir aman (kondisi sopir truk baik-baik saja)," ucap seseorang dalam unggahan video tersebut.

Terjadinya insiden kecelakaan hari ini tersebut mengakibatkan listrik daerah setempat padam dan sedang dalam proses perbaikan oleh PLN.

Beberapa warga juga bekromentar di unggahan tersebut bahwa listrik padam hingga sekitar pukul 08.00 WIB pagi, listrik masih belum nyala.

"Sampek saiki ga murup-murup.. gak iso opo-opo (sampai sekarang (listrik) belum hidup.. ngga bisa ngapa-ngapain)," tulis akun @jannah8323 dalam komentarnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB