Sumber Kekayaan Prabowo Subianto, Punya Utang Sebanyak Rp 8 Milyar
Selain itu, Prabowo juga memiliki surat berharga senilai Rp 1,7 triliun dan kas setara kas senilai Rp 2,5 miliar. Prabowo juga memiliki harta lain yang dimiliki sebesar Rp 43,1 miliar.
Maka total kekayaan yang dimiliki Prabowo Subianto terbaru periode 2022 mencapai Rp 2.029.339.519.335.
Mesipun harta kekayaan Prabowo Subianto tergolong amat besar untuk ukuran pejabat negara, namun Menteri Pertahanan RI periode 2019 -2024 ini diketahui juga memiliki utang sebesar Rp 8 miliar.
Sumber kekayaan Prabowo Subianto juga diketahui berasal dari deretan bisnis yang dijalankan, diantaranya Nusantara Energy, PT Tusam Hutani Lestari (bergerak di bidang perkebunan), PT Kertas Nusantara (bergerak di bidang pengolahan kertas), PT Jaladri Swadesi Nusantara (bergerak di bidang perikanan), dan masih banyak lagi bisnis lain yang dijalankannya.Demikian informasi lengkap mengenai kekayaan Prabowo Subianto. ****