Gaya Hidup

Tips Mudik Lebaran Aman dan Nyaman, Simak Cara Khusus untuk Anak Kecil, Ibu Hamil, dan Orang dengan Penyakit Penyerta

profile picture Rosita Maela Sari
Rosita Maela Sari
tips mudik lebaran
Tips mudik lebaran untuk anak kecil, ibu hamil, dan orang dengan penyakit penyerta (Ilustrasi: Pexels/FadimeErbass)

Tips Mudik untuk Anak Kecil, Ibu Hamil, dan Orang dengan Penyakit Penyerta

Dilansir dari laman resmi milik Info Mudik Kabupaten Blitar, berikut ini tips mudik lebaran khusus untuk pemudik yang membawa anak kecil, ibu hamil, dan orang dengan penyakit penyerta.

1. Tips Mudik dengan Anak Kecil

a. Memilih waktu keberangkatan mudik saat si kecil sedang tertidur, tujuannya untuk meminimalisir kebosanan dan menjaga mood sang anak.
b. Membawa carrier (gendongan) atau stroller untuk memudahkan pergerakan saat perjalanan panjang.
c. Membawa travel pack anak, isinya bisa berupa popok, baju anak, susu, dan lain-lain.
d. Membawa travel cot atau kebutuhan persiapan tidur anak. Hal ini sangat bermanfaat untuk si kecil yang susah beradaptasi dengan lingkungan baru, sehingga jadwal tidurnya terganggu dan sering membuatnya rewel.
e. Membawa mainan favorit anak dan jangan sering diberi handphone saat anak merasa bosan.
f. Mempersiapkan bekal makanan anak, pastikan kandungan gizinya seimbang dan tetap higienis.

2. Tips Mudik untuk Ibu Hamil

a. Konsultasikan dengan dokter/spesialis kandungan untuk meminimalisir kemungkinan buruk yang dapat terjadi.
b. Pilih moda transportasi yang paling aman dan nyaman untuk ibu hamil.
c. Pastikan ibu hamil tidak punya riwayat penyakit tertentu.
d. Konsumsi gizi yang seimbang dan perbanyak minum air putih, ibu hamil juga diperbolehkan untuk tidak puasa.
e. Bawa obat-obatan pribadi.
f. Sediakan alas untuk punggung, bisa berupa bantal kecil atau handuk.
g. Hindari bawa barang yang berat.

3. Tips Mudik untuk Orang dengan Penyakit Penyerta

a. Istirahat yang cukup dan hindari aktivitas berat sebelum mudik.
b. Tidak menahan buang air selama perjalanan.
c. Bawalah bekal makanan dan minuman yang sehat.
d. Persiapkan obat-obatan pribadi.
e. Disarankan untuk berangkat saat malam hari, tujuannya agar bisa beristirahat selama perjalanan dan bangun di pagi hari dalam kondisi segar bugar.

Harapannya para pemudik bisa menerapkan tips mudik Lebaran di atas agar perjalanan pulang kampung dapat berlangsung nyaman dan aman hingga sampai tempat tujuan.****

 

Temukan artikel menarik lainnya di Harianejogja.com

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB