Berita , Jatim
Urus Administrasi Kependudukan Pensiunan Magetan Lebih Mudah, Langsung Terima KTP dan KK Baru
Salsa Berlianthi Ariyanto
Urus Administrasi Kependudukan Pensiunan Magetan Lebih Mudah, Langsung Terima KTP dan KK Baru
HARIANE - Urus administrasi kependudukan pensiunan Magetan, Jawa Timur saat ini tidak perlu repot untuk mengurus sendiri perubahan elemen pekerjaan dalam KTP maupun KK.
Urus administrasi kependudukan pensiunan Magetan lebih mudah karena terciptanya teknologi inovasi "MATUR SUWUN".
Dikutip dari laman Kominfo Pemprov Jawa TImur Urus administrasi kependudukan pensiunan Magetan lebih mudah oleh Pemerintah Kabupaten Magetan.
BACA JUGA : 12 Layanan Kependudukan Jakarta Selesai dalam 15 Menit, Mulai dari KTP Hingga KKHal ini disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Magetan, Hermawan. “Jadi saat menerima SK pensiun, saat itu pula akan menerima KTP dan KK baru,” ungkap Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Magetan, Hermawan, Jumat, 3 Juni 2022 di Pendopo Surya Graha. Berkat adanya teknologi MATUR SUWUN urus administrasi kependudukan pensiunan Magetan lebih mudah karena cukup menggunakan media Whatsapp. MATUR NUWUN sendiri merupakan akronim dari Merubah Adminduk (Administrasi Kependudukan). Program ini merupakan sebuah inovasi pelayanan dari Dispendukcapil Magetan yang bekerja sama dengan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Magetan.
BACA JUGA : Cara Mengurus Perubahan Data Kependudukan, Domisili, No HP, dan Alamat Email pada BPJS Kesehatan
Urus administrasi kependudukan pensiunan Magetan lebih mudah akan memberikan kenyamanan bagi mereka yang telah memasuki usia yang tidak lagi muda, kondisi tubuh yang tidak lagi prima.
Maka dari itu Pemerintah Kabupaten Magetan membuat inovasi "MATUR SUWUN" yang memiliki tujuan untuk mempermudah para pensiunan PNS di lingkungan Pemkab (Pemerintah Kabupaten) Magetan dalam administrasi kependudukan.
Tags