D.I Yogyakarta

YIA catatkan penurunan pergerakan penumpang

profile picture Susanto
Susanto
Kulon Progo, YIA, Temon,
Ilustrasi penumpang di Bandara YIA (Foto: Dok PT Angkasa Pura)

HARIANE - Yogyakarta International Airport (YIA) mencatatkan penurunan pergerakan penumpang sepanjang tahun 2024. Ada penurunan sekitar 1 persen jika dibandingkan dengan tahun 2023.

"Tahun 2024 ada 4.269.343 penumpang pesawat yang melalui Bandara YIA," terang General Manager YIA, Ruly Artha, Minggu (12/1/2025).

Jumlah tersebut, lanjut Ruly, sedikit mengalami penurunan. Pada tahun 2023, jumlah pergerakan penumpang mencapai 4,3 juta penumpang.

Menurutnya, pada tahun 2023 pergerakan penumpang YIA tumbuh 46 persen, yang dipicu oleh situasi masa pemulihan pasca-pandemi COVID-19.

"Kami menilai ada sejumlah faktor yang membuat penumpang YIA turun. Salah satunya adalah ketersediaan armada pesawat. Sebelum COVID-19, jumlahnya sekitar 750 pesawat, namun usai pandemi hingga saat ini hanya sekitar 350 pesawat," jelas Ruly.

Faktor lainnya diperkirakan karena pola aktivitas liburan masyarakat. Pada saat libur Lebaran lalu, masa liburan terbilang lebih pendek.

"Hingga kini, jumlah penumpang di tahun 2023 masih menjadi yang tertinggi selama operasional YIA. Pada tahun ini, diproyeksikan jumlah penumpang di YIA tetap tinggi. Kami fokus mempromosikan sejumlah destinasi wisata yang ada di DIY dan sekitarnya," ujar Ruly.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kulon Progo Terpilih Berpotensi Tertunda

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kulon Progo Terpilih Berpotensi Tertunda

Minggu, 12 Januari 2025 21:22 WIB
Bermain di Rel Kereta, Remaja Asal Bantul Tewas Tertabrak

Bermain di Rel Kereta, Remaja Asal Bantul Tewas Tertabrak

Minggu, 12 Januari 2025 21:18 WIB
Kecelakaan di Kebayoran Lama Jaksel, Mercy Tabrak Brio Sampai Ringsek Parah

Kecelakaan di Kebayoran Lama Jaksel, Mercy Tabrak Brio Sampai Ringsek Parah

Minggu, 12 Januari 2025 20:50 WIB
YIA catatkan penurunan pergerakan penumpang

YIA catatkan penurunan pergerakan penumpang

Minggu, 12 Januari 2025 20:46 WIB
Talud Longsor di Ngampilan Jogja dan 3 Rumah Terdampak Segera Dibangun Kembali

Talud Longsor di Ngampilan Jogja dan 3 Rumah Terdampak Segera Dibangun Kembali

Minggu, 12 Januari 2025 15:17 WIB
Dugaan Penganiayaan Anggota Polresta Yogyakarta Terhadap Warga Semarang, Polda DIY Masih Periksa 6 ...

Dugaan Penganiayaan Anggota Polresta Yogyakarta Terhadap Warga Semarang, Polda DIY Masih Periksa 6 ...

Minggu, 12 Januari 2025 15:13 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 12 Januari 2025 Berapa? Berikut Info Selengkapnya

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 12 Januari 2025 Berapa? Berikut Info Selengkapnya

Minggu, 12 Januari 2025 10:36 WIB
Momen Ngakak Tindik Hidung Wanita ini Nyangkut di Kursi, Menjerit saat Damkar Bawa ...

Momen Ngakak Tindik Hidung Wanita ini Nyangkut di Kursi, Menjerit saat Damkar Bawa ...

Minggu, 12 Januari 2025 10:35 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 12 Januari 2025 Turun Drastis, Cek Rinciannya ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 12 Januari 2025 Turun Drastis, Cek Rinciannya ...

Minggu, 12 Januari 2025 10:32 WIB
Daop 6 Yogyakarta Himbau Masyarakat tak Beraktivitas di Jalur Kereta Api

Daop 6 Yogyakarta Himbau Masyarakat tak Beraktivitas di Jalur Kereta Api

Sabtu, 11 Januari 2025 22:12 WIB