Berita , Jateng

1 Korban Banjir Bandang Sungai Kacangan Purbalingga Ditemukan, Tim SAR Upayakan Pencarian Korban Lainnya

profile picture Tri Lestari
Tri Lestari
1 Korban Banjir Bandang Sungai Kacangan Purbalingga Ditemukan, Tim SAR Upayakan Pencarian Korban Lainnya
Korban banjir bandang Sungai Kacangan Purbalingga ditemukan meninggal dunia. (Foto: Dok. Basarnas)
HARIANE – Seorang korban banjir bandang Sungai Kacangan Purbalingga ditemukan oleh Tim SAR Gabungan pada Jumat, 3 Juni 2022.
Informasi mengenai seorang korban banjir bandang Sungai Kacangan Purbalingga ditemukan ini diketahhui dari keterangan yang diunggah melalui akun media sosial resmi milik Basarnas Nasional.
Berikut informasi lengkap mengenai seorang korban banjir bandang Sungai Kacangan Purbalingga ditemukan oleh Tim SAR berdasarkan pada keterangan tersebut.

Seorang Korban Banjir Bandang Sungai Kacangan Purbalingga Ditemukan oleh Tim SAR Gabungan

BACA JUGA : Dinas Pertanian Kabupaten Purbalingga Klaim Stok Hewan Kurban Dipastikan Cukup Jelang Idul Adha 2022
Berdasarkan pada keterangan tersebut, dapat diketahui bahwa seorang korban banjir bandang yang terjadi di Sungai Kacangan, Desa Kedungjati, Kecamatan Bukateja, Purbalingga, Jawa Tengah berhasil ditemukan.
Korban tersebut yang merupakan seorang pemancing ikan di sungai itu berhasil ditemukan pada Jumat, 3 Juni 2022 sekitar pukul 06.50 WIB.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap, I Nyoman Sidakarya menyampaikan terkait identitas dari korban yang berhasil ditemukan pada pencarian hari ketiga.
Adapun identitas dari korban yang berhasil ditemukan tersebut yaitu Agus Mulyono (29 th) merupakan warga asal Desa Kedungjati, Kecamatan Bukateja, Purbalingga.
Pada saat ditemukan dalam kondisi meninggal dunia oleh Tim SAR Gabungan, korban berada sejauh satu kilometer dari lokasi kejadian. Selanjutnya, korban dibawa menuju Rumah Sakit Guteng Purbalingga, Jawa Tengah.
Dengan ditemukannya satu korban yang sebelumnya terseret arus Sungai Kacangan saat memancing, maka Tim SAR Gabungan masih mengupayakan pencarian terhadap seorang korban lainnya.
Adapun identitas korban yang belum ditemukan tersebut yaitu Maulana Ibrahim (21 th) merupakan warga desa Kedungjati, Kecamatan Bukateja, Kabupaten Purbalingga.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB