Jabodetabek

3 Sungai Meluap Akibat Hujan Deras di Jakarta, Puluhan RT Terendam Banjir

profile picture Feni Amelia
Feni Amelia
Hujan deras di Jakarta
Hujan deras di Jakarta menyebabkan puluhan RT terendam banjir. (Ilustrasi: pixabay.com/Hans)

HARIANE - Hujan deras di Jakarta belakangan ini mengakibatkan sebanyak tiga sungai meluap hingga menyebabkan banjir di beberapa wilayah di sekitanya.

Cuaca buruk berupa hujan deras yang melanda wilayah Jakarta dan sekitarnya sejak Minggu malam, 26 Februari 2023 menyebabkan puluhan RT terendam banjir.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengungkap sebanyak 21 RT terdampak banjir dengan ketinggian air mulai dari 30 cm.

Hujan Deras di Jakarta Sejak Minggu Malam

Akibat hujan deras yang mengguyur sejak Minggu malam, sungai meluap dan menyebabkan banjir di pemukiman warga. Ketinggian air mulai dari 30 cm hingga 80 cm mengakibatkan puluhan RT di wilayah Jakarta dan sekitarnya terendam banjir.

Menurut keterangan Kepala Pusdatin BPBD M Insyaf, dampak banjir yang semula hanya terjadi di 17 RT dan tiga ruas jalan tergenang kini justru bertambah menjadi 21 RT.

"BPBD mencatat genangan yang sebelumnya terjadi di 17 RT dan 3 ruas jalan tergenang, saat ini menjadi 21 RT atau 0,069% dari 30.470 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta," ujar M Insyaf.

Hujan deras di Jakarta
Ilustrasi banjir di wilayah DKI Jakarta. (Ilustrasi: pixabay.com/j_lloa)

Adapun sejumlah 21 RT yang terendam banjir meliputi 11 RT di Jakarta Barat, 2 RT di Jakarta Selatan, dan 8 RT di Jakarta Timur.

Terjadinya banjir di wilayah DKI Jakarta ini disebabkan oleh luapan tiga sungai, yakni Kali Item, Kali Krukut, dan Kali Ciliwung akibat tak mampu menampung debit air hujan yang tinggi.

"Penyebab banjir karena curah hujan tinggi akibat luapan Kali Item, Kali Krukut, dan Kali Ciliwung," ungkap M Insyaf.

M Insyaf menargetkan genangan banjir tersebut dapat surut dalam waktu dekat. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kemenkominfo Gelar Nobar Literasi Digital di Kalangan Pendidikan, Ajak Guru dan Pelajar Memahami ...

Kemenkominfo Gelar Nobar Literasi Digital di Kalangan Pendidikan, Ajak Guru dan Pelajar Memahami ...

Senin, 29 April 2024 23:26 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 30 April 2024, Wilayah Ini Akan Padam

Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 30 April 2024, Wilayah Ini Akan Padam

Senin, 29 April 2024 21:51 WIB
"Kota Jogja Mencari Pemimpin", Forum Rakyat Jogja Untuk Demokrasi Sebut Isu Sampah dan ...

"Kota Jogja Mencari Pemimpin", Forum Rakyat Jogja Untuk Demokrasi Sebut Isu Sampah dan ...

Senin, 29 April 2024 21:51 WIB
Tok! DPC PDI Perjuangan Kota Yogyakarta Buka Pendaftaran Bakal Calon Walikota dan Wakil ...

Tok! DPC PDI Perjuangan Kota Yogyakarta Buka Pendaftaran Bakal Calon Walikota dan Wakil ...

Senin, 29 April 2024 21:49 WIB
Penemuan Mayat Gantung Diri di Cisompet Garut, Diduga Depresi Karena Sakit dan Ditinggal ...

Penemuan Mayat Gantung Diri di Cisompet Garut, Diduga Depresi Karena Sakit dan Ditinggal ...

Senin, 29 April 2024 21:22 WIB
Penemuan Mayat di Pantai Imorenggo Kulon Progo Hari ini, Berjenis Kelamin Laki-laki dan ...

Penemuan Mayat di Pantai Imorenggo Kulon Progo Hari ini, Berjenis Kelamin Laki-laki dan ...

Senin, 29 April 2024 18:30 WIB
7 Lokasi Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Bogor Gratis, Diantaranya di Alun-alun ...

7 Lokasi Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Bogor Gratis, Diantaranya di Alun-alun ...

Senin, 29 April 2024 17:48 WIB
Jadwal SIM Keliling Sumedang Mei 2024, Cek Lokasi Minggu Ini

Jadwal SIM Keliling Sumedang Mei 2024, Cek Lokasi Minggu Ini

Senin, 29 April 2024 16:39 WIB
Kecelakaan di Gedebage Bandung Libatkan Motor Vs Truk, 1 Korban Meninggal Dunia

Kecelakaan di Gedebage Bandung Libatkan Motor Vs Truk, 1 Korban Meninggal Dunia

Senin, 29 April 2024 16:36 WIB
Survei Elektabilitas Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta, Nama Heroe Poerwadi Duduki Posisi Teratas

Survei Elektabilitas Bakal Calon Wali Kota Yogyakarta, Nama Heroe Poerwadi Duduki Posisi Teratas

Senin, 29 April 2024 16:28 WIB