Berita , D.I Yogyakarta

30 Ribu APK Ditertibkan Satpol PP Kota Yogyakarta

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
Satpol PP Kota Yogyakarta Tertibkan Ratusan APK
Kasatpol PP Kota Yogyakarta, Octo Noor Arafat di Balaikota Yogya. (Foto: Hariane/Ica Ervina)

HARIANE - Sebanyak 30 ribu bendera dan alat peraga kampanye (APK) ditertibkan jajaran Satpol PP Kota Yogyakarta sejak hari pertama masa tenang Pemilu 2024.

Kepala Satpol PP Kota Yogyakarta, Octo Noor Arafat mengatakan jumlah APK masih berpotensi melonjak, mengingat masa tenang masih berlangsung hingga satu hari menjelang pemungutan suara.

Saat ini, menurut Octo puluhan ribu bendera dan APK masih menumpuk di Gudang Satpol PP Kota Yogyakarta yang berlokasi di kawasan Kotagede. 

"Dalam rapat koordinasi dengan KPU, Bawaslu, Polresta dan peserta Pemilu pada Jumat kemarin sudah disepakati, yang memasang harus melepas," ujarnya dalam jumpa pers di Balaikota Yogya pada Senin, 12 Februari 2024.

Sampai tenggat waktu kampanye pemilu berakhir sebagian besar bendera dan APK yang terpasang di Kota Yogyakarta justru masih dibiarkan begitu saja oleh pemilik. 

Sehingga mulai Minggu, 11 Februari 2024, Octo menyebut pihaknya langsung menerjunkan personel secara berkala, yang terbagi dalam tiga shift.

Shift pertama 08.00-12.00, shift kedua 19.00-23.00, kemudian shift terakhir 23.30-04.00. Setiap operasi diterjunkan 40-50 personel, dari Mako Satpol PP dan kemantren.

Ia menegaskan, operasi penertiban bendera dan APK masih terus digulirkan hingga penghujung masa tenang Pemilu 2024 mendatang.

Sehingga, dapat dipastikan tumpukan bendera dan APK di gudang Satpol PP pun bakal terus bertambah. 

"Karena sekarang ini yang masuk beberapa sirip jalan belum kita sasar sepenuhnya. Jadi, pembersihannya masih menyasar Jalan Protokol," ujarnya. ****

Baca berita menarik lainnya di Harianejogja.com

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB