Berita , Pilihan Editor
4 Pelaku Perampokan Toko Emas di Tangerang Selatan Dicurigai Terkait dengan Jaringan Teroris
Ima Rahma Mutia
4 Pelaku Perampokan Toko Emas di Tangerang Selatan Dicurigai Terkait dengan Jaringan Teroris
HARIANE – Empat pelaku perampokan toko emas di Tangerang Selatan berhasil dibekuk oleh aparat kepolisian pada 29 September 2022.
Sebelumnya, telah terjadi aksi perampokan toko emas di Tangerang Selatan pada Jumat, 16 September 2022.
Aksi perampokan toko emas di Tangerang Selatan tersebut sempat mengegerkan masyarakat karena pelaku membawa senjata api.
Tak lama setelah kejadian, polisi mengaku telah mengantongi identitas semua pelaku dan sedang melakukan pengejaran.
Pelaku Perampokan Toko Emas di Tangerang Selatan Berhasil Diringkus
Tim gabungan Ditreskrimum Polda Metro Jaya dan Satreskrim Polres Tangerang Selatan berhasil meringkus empat pelaku perampokan toko emas di Tangerang Selatan. Dilansir dari Polda Metro Jaya News, keempat pelaku ditangkap di tiga tempat yang berbeda, yaitu di Bogor Jawa Barat, Grobogan, Jawa Tengah dan Benda, kabupaten Tangerang. Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki Haryadi mengungkapkan, keempat pelaku berinisial SU (37), TH (37), MK (33) dan H (34). “Sudah (pelaku perampokan di ITC BSD) ditangkap empat orang. Di tangkap di Grobogan Jateng, Bogor dan Tangerang,” tutur Kombes Pol Hengki Haryadi.BACA JUGA : Perampokan Toko Emas Pribadi Baru di Mojokerto, Pelaku Gunakan Martil untuk Pecahkan Kaca EtalaseSelain berhasil meringkus keempat pelaku, Polisi juga menyita dua pucuk senjata api berjenis G2 Combat dan FN serta lima butir peluru. Usai ditangkap, keempat pelaku kini sedang menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya guna dimintai keterangan lebih lanjut.