Berita , Olahraga , Pilihan Editor

Piala Presiden 2022 Akan Dimulai, Ini Harga dan Cara Beli Tiket Persis Solo

profile picture Martina Herliana
Martina Herliana
Piala Presiden 2022 Akan Dimulai, Ini Harga dan Cara Beli Tiket Persis Solo
Piala Presiden 2022 Akan Dimulai, Ini Harga dan Cara Beli Tiket Persis Solo
HARIANE – Dalam turnamen pramusim Piala Presiden 2022, klub bola Persis Solo akan melawan PSS Sleman. Harga dan cara beli tiket Persis Solo bisa dilihat di sini.
Penting untuk tahu harga dan cara beli tiket Persis Solo karena penonton bisa membeli tiket secara online (Persis App, dan Persis Web) dan offline (tiket box).
Harga dan cara beli tiket Persis Solo juga penting diperhatikan karena 1 orang hanya diperbolehkan memiliki maksimal 1 tiket, baik pembelian tiket secara online maupun offline.
BACA JUGA : Gelar Surabaya 729 Game Persebaya Vs Persis Solo di Perayaan HUT Surabaya, Catat Tanggal Mainnya
Sehingga, bagi pengunjung yang ingin datang menonton Persis Solo melawan PSS Sleman di Piala Presiden 2022 ada baiknya direncanakan ingin membeli tiket melalui apa dan lewat apa.
Harga tiket untuk menonton bola Persis Solo melawan PSS Sleman pada Piala Presiden 2022 dibanderol mulai dari Rp 75 ribu hingga Rp 250 ribu.

Harga dan cara beli tiket Persis Solo vs PSS Sleman pada Grup A Piala Presiden 2022

Dilansir dari Instagram @persissolo, laga Piala Presiden 2022 akan dibuka oleh oleh tim juara Liga 2 musim lalu Persis Solo melawan PSS Sleman yang akan diadakan pada Sabtu, 11 Juni 2022 pukul 16.00 WIB di Stadion Manahan.
Persis Solo tergabung di Grup A bersama PSS Sleman, PSIS Semarang, Persita Tangerang, dan tim promosi Dewa United. Seluruh laga Grup A akan dimainkan di Stadion Manahan, Solo.
Untuk menyaksikan laga Piala Presiden 2022, manajemen Persis Solo telah menetapkan harga tiket pertandingan senilai Rp 75 ribu untuk tribun utara, timur, selatan, dan sayap utara. Tiket seharga Rp 100 ribu untuk VIP sayap selatan, Rp 150 ribu untuk VIP utara dan selatan, dan Rp 250 ribu untuk VVIP tengah.
Untuk tiket pertandingan Persis Solo di Piala Presiden 2022 mulai dijual secara online dan offline. Seperti yang dikutip dari Instagram resmi @persissolo, tiket online pertandingan Persis Solo dijual pada tanggal 8 Juni 2022 pukul 12.00 WIB sampai habis melalui website dan aplikasi klub.
Sementara tiket oflline bisa di dapat tanggal 9 Juni 2022 di beberapa lokasi resmi penjualan klub Persis Solo yaitu, Persis Store & Café, Babrak Space, Nice Spice UNS, Shoes and Care Solo Baru, Blackbird Coffee Palur, dan Loske Coffe.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Wacana Penerapan E-Ijazah, Gunungkidul Kapan ?

Wacana Penerapan E-Ijazah, Gunungkidul Kapan ?

Kamis, 24 April 2025
Besok Terakhir, 394 Jemaah Haji Reguler 2025 Ada yang Belum Lunas

Besok Terakhir, 394 Jemaah Haji Reguler 2025 Ada yang Belum Lunas

Kamis, 24 April 2025
Ditetapkan Jadi Tersangka Peredaran Uang Palsu, DA Tak Lagi Menjabat Pengurus DPC PAN ...

Ditetapkan Jadi Tersangka Peredaran Uang Palsu, DA Tak Lagi Menjabat Pengurus DPC PAN ...

Kamis, 24 April 2025
Kasus Peredaran Uang Palsu di Sleman, Begini Modus Operandinya

Kasus Peredaran Uang Palsu di Sleman, Begini Modus Operandinya

Kamis, 24 April 2025
Tiga Pengedar Uang Palsu di Jogja Diamankan, Polisi Kejar Supplier

Tiga Pengedar Uang Palsu di Jogja Diamankan, Polisi Kejar Supplier

Kamis, 24 April 2025
Anggotanya Terjerat Kasus Pengedaran Uang Palsu, Ketua DPC PAN Bantul: Tidak Ada Kaitannya ...

Anggotanya Terjerat Kasus Pengedaran Uang Palsu, Ketua DPC PAN Bantul: Tidak Ada Kaitannya ...

Kamis, 24 April 2025
Muncul Miras Merek Parangtritis, Pemkab Bantul Layangkan Somasi ke Produsen

Muncul Miras Merek Parangtritis, Pemkab Bantul Layangkan Somasi ke Produsen

Kamis, 24 April 2025
Kabar Duka, Tokoh Ikonik Raminten Meninggal Dunia di Usia 75 Tahun

Kabar Duka, Tokoh Ikonik Raminten Meninggal Dunia di Usia 75 Tahun

Kamis, 24 April 2025
Kecelakaan di Gunungpati Semarang Hari ini, Mobil Hantam 4 Sepeda Motor

Kecelakaan di Gunungpati Semarang Hari ini, Mobil Hantam 4 Sepeda Motor

Kamis, 24 April 2025
Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Pria dalam Karung di Tangerang

Kamis, 24 April 2025