Berita , Jabodetabek

Aksi Komplotan Curanmor Bersenjata Api di Jakarta, Warganet Mempertanyakan Peran Hukum di Indonesia

profile picture Rizki Muhammad Iqbal
Rizki Muhammad Iqbal
Aksi Komplotan Curanmor Bersenjata Api di Jakarta, Warganet Mempertanyakan Peran Hukum di Indonesia
Pistol dalam aksi komplotan curanmor bersenjata api di Jakarta. (Foto: Pixabay/Janmarcustrapp)

HARIANE - Aksi komplotan curanmor bersenjata api di Jakarta terjadi pada Minggu malam, 20 Agustus 2023. 

Peristiwa pencurian motor oleh pencuri bersenjata api ini terjadi di Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Aksi komplotan curanmor bersenjata api memang sering terjadi di daerah Jakarta. Sebelumnya polisi pernah melakukan penyelidikan untuk mengungkap komplotan dengan kepemilikan senjata api secara ilegal.

Dilansir dari Media Hub Humas Polri, pada 16 Mei 2023 Polres Metro Jaya berhasil mengungkap komplotan curanmor bersenjata api berdasarkan keresahan masyarakat terkait maraknya pencurian motor.

Tidak berhenti di situ, kini terjadi lagi aksi komplotan curanmor bersenjata api di Jakarta, tepatnya di daerah Kelapa Gading.

Aksi Komplotan Curanmor Bersenjata Api di Jakarta Terekam CCTV

Aksi komplotan curanmor bersenjata api di Jakarta, warganet mempertanyakan peran hukum di Indonesia
CCTV yang merekam aksi komplotan curanmor bersenjata api di Jakarta pada Minggu malam, 20 Agustus 2023. (Foto: Instagram/@fakta.jakarta)

Informasi terkait komplotan curanmor bersenjata api ini dikabarkan oleh Instagram @fakta.jakarta melalui unggahan videonya.

Video tersebut menunjukkan CCTV yang merekam aksi komplotan curanmor bersenjata api tersebut pada malam hari.

"Komplotan spesialis pencurian kendaraan bermotor (curanmor) bersenjata api kembali beraksi. Kali ini terjadi kawasan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading Jakut. Para pelaku berhasil menggondol 1 unit sepeda motor Beat cara distut," tulis keterangan caption pada unggahan video tersebut.

Dalam video terlihat dua orang yang berboncengan, kemudian salah seorang dari mereka turun untuk mengambil motor Beat yang sedang terparkir.

Motor itu diambil dengan cara distut, yakni mendorong motor menggunakan kaki. Tampak juga pistol atau senjata api yang sedang digenggam oleh salah satu di antara mereka berdua.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Jasad Korban Laka Laut di Pantai Sayang Heulang Garut Ditemukan Hari ini

Jasad Korban Laka Laut di Pantai Sayang Heulang Garut Ditemukan Hari ini

Jumat, 04 April 2025
Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Kamis, 03 April 2025
Motif Pembunuhan Sadis di Cimahi, Jasad Membusuk dengan Gunting Tertancap di Leher

Motif Pembunuhan Sadis di Cimahi, Jasad Membusuk dengan Gunting Tertancap di Leher

Kamis, 03 April 2025
Jungwok Blue Ocean, Santorininya Gunungkidul yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran

Jungwok Blue Ocean, Santorininya Gunungkidul yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran

Kamis, 03 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 April 2025 Meroket, Naik Rp 17 ...

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 April 2025 Meroket, Naik Rp 17 ...

Kamis, 03 April 2025
Pesona Wisata Pagi Gunungkidul, Hunting Sunrise di Gunung Ireng

Pesona Wisata Pagi Gunungkidul, Hunting Sunrise di Gunung Ireng

Kamis, 03 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Kamis, 03 April 2025
Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Kamis, 03 April 2025
18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

Kamis, 03 April 2025
Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Rabu, 02 April 2025