Berita

Arus Mudik Lebaran 2024 Dinilai Jokowi Lebih Baik Dibandingkan Tahun Lalu

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Arus Mudik Lebaran 2024 Dinilai Jokowi Lebih Baik Dibandingkan Tahun Lalu
Jokowi meninjau langsung arus mudik lebaran 2024 di Stasiun Pasar Senen, Jakarta pada Senin, 8 April 2024. (Foto: YouTube/Sekretariat Presiden)

HARIANE - Presiden RI Joko Widodo melakukan pemantauan langsung arus mudik lebaran 2024 di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, pada Senin, 8 April 2024. 

Jokowi yang didampingi pejabat lain dan juga Paspampres turun langsung menelusuri stasiun bahkan sempat masuk ke gerbong kereta bersama dengan arus penumpang lainnya. 

Tak hanya meninjau keramaian pemudik, Jokowi juga memanfaatkan kesempatan tersebut untuk melihat secara langsung kesiapan infrastruktur serta manajemen pelaksanaan mudik lebaran 2024. 

Menurutnya, kesiapan Stasiun Pasar Senen sebagai jalur perjalanan pemudik sudah terkelola dengan baik dan rapi.

“Saya melihat semuanya rapi terkelola dengan baik sampai di atas kereta juga terlihat rapi baik tidak ada yang berdesak-desakan, semuanya baik, semuanya baik di Stasiun Pasar Senen semuanya baik,” ucap Presiden dilansir dari laman Presiden RI. 

Meski demikian, ia menyoroti sejumlah isu antrean pemudik salah satunya adalah yang terjadi di Merak, Banten. 

“Sedikit yang perlu penanganan lebih fokus yaitu di Merak. Merak utamanya yang berkaitan dengan yang naik sepeda motor di Ciwandan. Tapi tadi juga penjelasan Kementerian Perhubungan ya semuanya sudah dicarikan solusi,” ucap Jokowi. 

Dalam keterangannya Presiden memberikan penilaian bahwa pelaksanaan arus mudik lebaran 2024 hingga hari berjalan lebih baik dibandingkan dengan tahun sebelumnya. 

Hal tersebut dilihat dari tingkat jumlah kecelakaan lalu lintas, dan antrean masyarakat yang tidak terlalu panjang baik di stasiun, terminal, maupun di bandara. 

“Kalau dibandingkan dengan tahun-tahun yang lalu saya kira tahun ini jauh lebih bagus, jauh lebih bagus. Saya nggak melihat ada antrean yang sangat terlalu panjang atau yang di airport atau di stasiun atau terminal yang begitu ramai dan berdesak-desakan saya lihat nggak ada,” ucap Presiden.

Untuk memastikan musim musik lebaran 2024 bisa berjalan dengan kondusif, Jokowi menyebut perencanaan yang rapi penting untuk dilakukan. 

Turut mendampingi Presiden dalam peninjauan arus mudik lebaran 2024 tersebut antara lain adalah Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB