Berita , D.I Yogyakarta

Bangunan Ilegal di Sleman Disegel Satpol PP DIY, TKD Dijadikan Lapangan Bola

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Bangunan ilegal di Sleman disegel Satpol PP DIY
Satpol PP DIY memasang banner penutupan aktivitas di Maguwoharjo Football Park karena berdiri diatas TKD. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Bangunan ilegal di Sleman disegel Satpol PP DIY pada Kamis, 22 Juni 2023 lantaran berdiri di atas lahan yang berstatus tanah kas desa (TKD).

Bangunan disegel di Sleman ini terletak di Maguwoharjo dan dikelola oleh PT Abinaya berbentuk unit usaha bernama Maguwoharjo Footbal Park.

Satpol PP DIY menyebutkan bangunan tak berizin ini harus ditutup sementara waktu hingga pemiliknya mendapatkan izin penggunaan TKD dari Gubernur DIY.

Bangunan Ilegal di Sleman Disegel Satpol PP DIY Dipakai usaha Rekreasi 

Kasi Penegakan dan Penyidikan Satpol PP Muhammad Tri Qumarul Hadi mengatakan, sebelum dilakukan penyegelan jajaran Satpol PP telah melakukan pemeriksaan terlebih dahulu terhadap PT Abinaya pada 9 Mei 2023.

Dari hasil pemeriksaan kemudian dibenarkan bahwa seluruh aktivitas di lokasi tersebut berada di atas TKD milik Kalurahan Maguwoharjo.

“Hari ini kami melakukan penutupan sementara terhadap bangunan yang dikelola oleh PT Abinaya,” kata Qumarul pada Kamis, 22 Juni 2023.

Setelah diperiksa dan ditemukan pelanggaran, PT Abinaya sepakat atau bersedia untuk menghentikan seluruh aktivitas. Namun ternyata aktivitas di lahan tersebut masih tetap dillakukan hingga saat ini. 

Kasatpol PP DIY terpaksa harus menindak tegas dengan menghentikan aktivitas-aktivitas di unit usaha yang bersangkutan.

“Kita mendapat informasi kalau masih ada aktivitas dan saat dipastikan ternyata benar. Hari ini kami diperintahkan Kasatpol PP untuk menghentikan semua aktivitas dengan menutup pintu depan (gerbang) dan di bangunan-bangunan kami tempel tulisan pelanggaran,” ujar dia.

Qumarul menyebutkan, luasan lahan bangunan disegel di Sleman yang digunakan oleh PT Abinaya itu setidaknya ada sekitar 2.800 meter persegi.

Di atas lahan tersebut dibangun dua lapangan bola berukuran sedang dan kecil, homestay, kafe, ditambah ruang meeting. Bangunan tersebut telah didirikan sejak 2021 lalu. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:15 WIB
Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:07 WIB
Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Sabtu, 18 Januari 2025 21:05 WIB
Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB