Berita , Jabodetabek

Berawal dari Pecah Ban, Bus Terbakar di Tol Wiyoto Wiyono Jakarta Timur Hari ini

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
Bus Terbakar di Tol Wiyoto Wiyono Jakarta Timur
Sebuah bus terbakar di Tol Wiyoto Wiyono Jakarta Timur hari ini. (Instagram/@damkarjakartatimur)

HARIANE - Sebuah bus terbakar di Tol Wiyoto Wiyono Jakarta Timur pada Rabu, 12 Juni 2024 pagi.

Berdasarkan keterangan resmi dari Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Timur, insiden tersebut terjadi di Tol Layang Jalan Nasional 1 RW 03, Kelurahan Cipinang Besar Utara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur.

Diduga kebakaran yang menghanguskan seluruh badan bus tersebut berawal dari salah satu ban yang pecah.

"Kebakaran ini diduga disebabkan oleh sebuah ban milik bus yang meledak dan menimbulkan percikan api hingga membuat bus tersebut terbakar," tulis keterangan resmi oleh Sudin Damkar Jakarta Timur.

Sudin Gulkarmat Jakarta Timur yang menerima laporan tersebut pada pukul 10:20 WIB langsung mengerahkan empat unit pompa dan 15 personil untuk melakukan pemadaman.

Dalam video dan foto yang dirilis, terlihat api yang membakar badan bus berkobar dengan cukup besar dengan asap tebal.

Setelah tiba di lokasi, para petugas kemudian langsung berusaha keras untuk memadamkan api.

Seluruh badan bus hangus terbakar. (Instagram/@damkarjakartatimur)

Setelah api dapat dipadamkan pada pukul 11.05 WIB, terlihat seluruh bagian bus tersebut yang hangus akibat dilalap si jago merah.

Tidak ada korban jiwa akibat insiden bus terbakar di Tol Wiyoto Wiyono Jakarta Timur hari ini dan sebanyak 54 penumpang dinyatakan selamat. ****

 

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB