Berita , Nasional

Buka KTT AIS 2023 di Bali, Jokowi Sebut Indonesia Siapkan Dana Hibah untuk Negara Kepulauan

profile picture Edmundus Roke Wea
Edmundus Roke Wea
Buka KTT AIS 2023 di Bali, Jokowi Sebut Indonesia Siapkan Dana Hibah untuk Negara Kepulauan
KTT AIS 2023 di Bali. (Foto: Twitter/@setkabgoid)

HARIANE - Pembukaan KTT AIS 2023 di Bali digelar pada Rabu pagi 11 Oktober 2023 di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC).

Presiden RI Joko Widodo saat membuka acara tersebut mengajak para pemimpin negara kepulauan dan negara pulau untuk memperkuat kerja sama atasi masalah kelautan.

Jokowi juga menyatakan berkomitmen menyiapkan dana hibah untuk dimanfaatkan bagi kepentingan negara kepulauan dan negara berkembang.

KTT AIS 2023 di Bali Jokowi Sampaikan 3 Hal Penting

 Presiden Jokowi sempat berselfie ria bersama beberapa kepala negara. (Foto: Twitter/@anakbapaklangit)

Menghadiri KTT AIS di Bali pada Rabu pagi, presiden Jokowi menyatakan bahwa negara kepulauan harus memperkuat kerja sama atasi berbagai masalah kelautan.

"Laut bukanlah pemisah antar daratan, tapi laut justru pemersatu antar daratan, laut justru perekat dan penghubung antar daratan," kata Jokowi dilansir dari laman Setkab.

Orang nomor satu Indonesia tersebut menyatakan bahwa semua negara kepulauan dan negara pulau bersama-sama menghadapi tantangan kompleks yang saling berkaitan satu sama lain.

Persoalan tersebut diantaranya seperti kenaikan permukaan laut, tata kelola sumber daya laut, dan pencemaran laut.

“Oleh karena itu, kolaborasi dan solidaritas negara kepulauan dan negara pulau sangat penting untuk menghasilkan langkah-langkah strategis, konkret, dan taktis dalam penyelesaian masalah bersama,” ucap Jokowi.

Pada kesempatan tersebut, presiden menyampaikan bahwa ada tiga hal utama yang perlu didorong bersama, yakni;

  • Pertama solidaritas, kesetaraan, dan inklusifitas sebagai prinsip yang menjadi pegangan bersama
  • Kedua, prioritas pada kerja sama konkret yang disesuaikan dengan kebutuhan penerima.
  • Ketiga kerangka kerja sama yang tangguh dan dinamis untuk menghadapi tantangan-tantangan ke depan.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB