Hobi
Cara Memandikan Kucing Tanpa Mengamuk, Salah Satunya dengan Menggunakan Air Hangat
2. Gunakan Air Hangat
Dididihkan air dalam panci untuk memandikan kucing. Kemudian campurkan air panas dengan air dingin hingga air menjadi hangat agar kucing tidak merasa kaget dengan suhu air yang diguyurkan pada tubuhnya.
Menggunakan air hangat untuk memandikan kucing dapat meminimalisir pemberontakan kucing saat dimandikan, karena dirinya akan merasa tenang terkena air yang hangat.
3. Potong Kuku Kucing
Cara memandikan kucing tanpa mengamuk selanjutnya dengan memotong kuku kucing terlebih dahulu, hal ini mengantisipasi apabila kucing mengamuk serta berusaha mencakar ketika kucing tidak ingin dimandikan karena takut dengan air.
4. Gunakan Sabun Cuci Piring untuk Kucing yang Memiliki Jamur
Apabila kucing memiliki jamur di tubuhnya, bisa menggunakan sabun cuci piring untuk memandikan kucing tersebut dengan menggosokan sabun ke seluruh badan kucing.
Hal tersebut terbukti ampuh hingga jamur pada tubuh kucing tersingkirkan. Namun apabila ingin yang lebih aman, dapat menggunakan sabun atau shampo khusus untuk kucing di pet shop.
5. Siram Kucing Secara Perlahan
Usap air sedikit demi sedikit ke seluruh tubuh kucing , lakukan secara perlahan menggunakan tangan agar kucing tidak merasa kaget. Kemudian beri sabun lalu menggosokkan ke seluruh bagian tubuh kucing tersebut.
Bilas kucing menggunakan air yang disiram juga secara perlahan menggunakan tangan. Hal ini akan membuat kucing lebih tenang dan relax hingga terhindar dari amukannya.
Sikat bagian bulu kucing secara keseluruhan agar kotoran pada tubuhnya tersingkirkan.