Berita

Evakuasi WNA Brasil Jatuh di Gunung Rinjani Terkendala, Jalur ke Puncak Ditutup Sementara

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
WNA Brasil jatuh di Gunung Rinjani
Evakuasi WNA Brasil jatuh di Gunung Rinjani terkendala medan, cuaca hingga kabut tebal. (instagram/btn_gn_rinjani)

HARIANE – Basarnas menyatakan bahwa saat ini (24/6/2025) proses evakuasi WNA Brasil jatuh di Gunung Rinjani belum berhasil dilakukan.

Ini terjadi karena kabut tebal di sekitar lokasi, sehingga proses evakuasi melalui udara dengan menggunakan helikopter belum berhasil.

Meski begitu, 7 orang petugas berhasil mendekati titik lokasi korban meski harus melakukan flying camp di lokasi karena hari yang mulai gelap.

Disisi lain, Balai TN Gunung Rinjani juga menutup sementara jalur pendakian dari plawangan 4 Sembalun menuju ke puncak mulai Selasa 24 Juni 2025.

Rencananya penutupan ini akan terus berlangsung hingga proses evakuasi korban selesai dilakukan oleh petugas.

Meski jalur menuju puncak Gunung Rinjani ditutup, namun pengunjung masih bisa mendaki sampai Pelawangan 4 Sembalun.

Kronologi WNA Brasil Jatuh di Gunung Rinjani

Sebelumnya, pada Sabtu 21 Juni 2025 sekitar pukul 06.30 WITA, WNA Brasil bernama Juliana de Souza Pereira Marins (27) dilaporkan jatuh ke arah Danau Segara Anak.

Sejak dilaporkan jatuh, proses pencarian pun dilaporkan di hari yang sama sekitar pukul 15.00 WITA. Namun keberadaan korban baru ditemukan pada Senin, 23 Juni 2025 pukul 06.30 WITA.

Keberadaan korban berhasil terpantau menggunakan drone. Korban tersangkut di tebing batu pada kedalaman sekitar 500 meter.

Sejak keberadaan korban ditemukan, proses evakuasi berjalan alot lantaran medan yang ekstrem, cuaca, dan kabut yang tebal.

Demikian informasi soal evakuasi WNA Brasil jatuh di Gunung Rinjani yang diduga kuat meninggal dunia. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Wujudkan Malioboro Ramah Lingkungan, Pemkot Yogyakarta Hapus Bentor

Wujudkan Malioboro Ramah Lingkungan, Pemkot Yogyakarta Hapus Bentor

Jumat, 18 Juli 2025
Waspada Gelombang Tinggi di Pantai Selatan, Tim SAR Siagakan 60 Personil

Waspada Gelombang Tinggi di Pantai Selatan, Tim SAR Siagakan 60 Personil

Jumat, 18 Juli 2025
Kecelakaan di Dlingo Bantul, Pemotor Patah Tulang Tabrak Truk Ekspedisi Pos Indonesia

Kecelakaan di Dlingo Bantul, Pemotor Patah Tulang Tabrak Truk Ekspedisi Pos Indonesia

Jumat, 18 Juli 2025
Narasi Mobil Anggota Kodim Bantul Tabrak Pemotor di Jalan Parangtritis Gara-gara Mabuk Viral ...

Narasi Mobil Anggota Kodim Bantul Tabrak Pemotor di Jalan Parangtritis Gara-gara Mabuk Viral ...

Jumat, 18 Juli 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 Juli 2025 Berapa? Cek Sebelum Investasi

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 Juli 2025 Berapa? Cek Sebelum Investasi

Jumat, 18 Juli 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 Juli 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 18 Juli 2025
Jadwal KRL Bogor Jakarta 18-24 Juli 2025, Cek Jam Berangkat Pekan Ini

Jadwal KRL Bogor Jakarta 18-24 Juli 2025, Cek Jam Berangkat Pekan Ini

Jumat, 18 Juli 2025
Tahun 2025, Kulon Progo Dapatkan Lima Kuota Transmigrasi

Tahun 2025, Kulon Progo Dapatkan Lima Kuota Transmigrasi

Jumat, 18 Juli 2025
Waspada, Hewan Cantik Tapi Bahaya Mulai Muncul di Pantai Kulon Progo

Waspada, Hewan Cantik Tapi Bahaya Mulai Muncul di Pantai Kulon Progo

Kamis, 17 Juli 2025
Transaksi Gunakan Uang Palsu di Sebuah Counter HP, 3 Warga Magelang Diamankan Polsek ...

Transaksi Gunakan Uang Palsu di Sebuah Counter HP, 3 Warga Magelang Diamankan Polsek ...

Kamis, 17 Juli 2025