Berita , Nasional

Demokrat Resmi Cabut Dukungan Terhadap Anies Baswedan Sebagai Capres di Pilpres 2024 dan Keluar dari Koalisi

profile picture Edmundus Roke Wea
Edmundus Roke Wea
Demokrat Resmi Cabut Dukungan Terhadap Anies
Demokrat resmi cabut dukungan terhadap Anies Baswedan. (Foto:twitter/jansen_jsp)

HARIANE- Demokrat resmi cabut dukungan terhadap Anies Baswedan sebagai Calon Presiden pada Pilpres 2024.

Keputusan tersebut dilakukan sebagai bentuk kekecewaan Partai Demokrat terhadap Anies dan Nasdem buntut pengkhianatan yang dilakukan terhadap Demokrat.

Sebelumnya diketahui bahwa Demokrat merasa dikhianati setelah Anies dan Nasdem secara sepihak memutuskan untuk memilih Cak Imin sebagai pasangan Cawapres Anies di Pilpres 2024.

Padahal sebelumnya diketahui bahwa Anies secara terang-terangan telah memilih AHY sebagai pendampingnya, namun di detik-detik akhir Cak Iminlah yang dipilih Nasdem dan Anies.

Demokrat Resmi Cabut Dukungan Terhadap Anies dan Keluar Dari Koalisi

DPC Dmokrat di beberapa daerah mencabut poster Anies. (Foto:twitter/lonikardha)

Partai Demokrat kemudian murka dan mengungkapkan kekecewaannya terhadap keputusan sepihak yang tidak diduga-duga tersebut.

Dilansir dari warta @jayalah.negriku, pada Jumat 1 September 2023, Demokrat secara resmi mencabut dukungan terhadap bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan.

Keputusan tersebut merupakan hasil dari rapat para petinggi Partai Demokrat bersama Susilo Bambang Yudhoyono selaku Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat di Cikeas.

Usai pertemuan tersebut, Sekretaris Majelis Tinggi Demokrat Andi Mallarangeng dalam jumpa pers menyatakan bahwa Demokrat resmi mencabut dukungan ke Anies Baswedan sebagai capres di Pilpres 2024.

Andi juga mengatakan bahwa Demokrat otomatis keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

"Partai Demokrat tidak lagi berada dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan karena telah terjadi pengingkaran terhadap kesepakatan yang telah dibangun selama ini," ucap Andi Mallarangeng.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB