Berita , D.I Yogyakarta

Designer Grafis Meninggal di Kos Bantul, Diduga Karena Sering Begadang dan Minum Kopi

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
designer grafis meninggal di kos Bantul
Penjaga kos tunjukkan kamar designer grafis yang meninggal di dalam kamarnya. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Seorang designer grafis meninggal di kos Bantul tepatnya di Kapanewon Banguntapan pada Minggu, 16 Juli 2023 sekitar pukul 22.00 WIB.

Pekerja kreatif inisial AS (30) warga Purworejo, Jawa Tengah itu ditemukan sudah tak bernyawa diduga mengalami asam lambung yang dipicu konsumsi kopi dan minuman bersuplemen.

Penjaga kos yang enggan disebutkan namanya menyebutkan, designer grafis meninggal di kamar kos Bantul diduga terlalu banyak mengonsumsi minuman berenergi dan kopi.

Pasalnya, begitu ia mengecek di dalam kamar AS banyak didapati minuman-minuman seperti yang telah disebutkan.

“Kata keluarganya sakit asam lambung. Wong pas saya masuk kamar itu juga banyak minuman-minuman itu, kopi, kuku bima, minuman berenergi lah,” kata penjaga kos saat ditemui Hariane, Jumat, 21 Juli 2023.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa AS baru saja tinggal di kos tersebut. Karena jarang berinteraksi, penjaga kos dan pemilik kos tidak mengetahui bahwa korban memiliki penyakit asam lambung dan bergaya hidup kurang sehat.

“Soalnya jarang ketemu, nggak pernah ngobrol jadi nggak tau. Dia kalau keluar juga malam, intinya jarang berinteraksi lah. Masuk kos juga belum ada sebulan, katanya kerja yang desain-desain (design grafis) itu,” terangnya.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Bantul menyampaikan, pada Minggu, 16 Juli 203 sekitar pukul 02.00 WIB, saksi inisial EGQ mendengar suara korban yang mengerang kesakitan dari dalam kamar korban.

EGQ dan saksi inisial R kemudian menunggu kondisi korban dan pergerakan korban hingga pukul 19.00 WIB.

Karena tidak ada pergerakan dari korban, baik itu hendak membeli makanan ataupun ke kamar mandi, saksi R menghubungi saksi lain inisial WRF untuk mengecek kondisi korban melalui jendela kaca nako.

Saksi pun dikejutkan korban pada saat itu dalam posisi tengkurap dan tidak ada sahutan saat dipanggil.

Selanjutnya, saksi dan pemilik kos langsung menghubungi Polsek Banguntapan untuk ditindaklanjuti.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis Kulon Progo Dapatkan Evaluasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:15 WIB
Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Dapat 11 Ribu Dosis Vaksin PMK, Pemda DIY Percepat Vaksinasi

Sabtu, 18 Januari 2025 21:07 WIB
Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Kecelakaan di Magelang Hari ini, Kepala Pemotor Hampir Terlindas Mobil

Sabtu, 18 Januari 2025 21:05 WIB
Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Gaji Pamong Kalurahan di Gunungkidul Naik Rp 70 Ribu

Sabtu, 18 Januari 2025 17:45 WIB
Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Tabrakan Motor vs Sepeda Listrik di Demak Memakan Korban Jiwa, Begini Kronologinya

Sabtu, 18 Januari 2025 16:16 WIB
Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Kabar Gembira! Jamaah Indonesia Tak Menempati Mina Jadid saat Puncak Haji

Sabtu, 18 Januari 2025 15:20 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Sabtu, 18 Januari 2025 10:36 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 18 Januari 2025 Turun, Berikut Rinciannya

Sabtu, 18 Januari 2025 10:35 WIB
DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

DLH Cabut Laporan, Pelaku Pencurian Kayu di Gunungkidul Dibebaskan

Sabtu, 18 Januari 2025 08:22 WIB
Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Garuda Pertiwi Melangkah Mantap Menuju Piala Asia Futsal Wanita 2025, Siap rebut Juara ...

Jumat, 17 Januari 2025 21:54 WIB