Berita , D.I Yogyakarta

Dishub Sebut Banyak Usaha Lahan Parkir Tak Berizin di Bantul

profile picture Andi May
Andi May
Dishub Sebut Banyak  Usaha Lahan Parkir Tak Berizin di Bantul
Kepala Dishub Bantul, Singgih Riyadi saat diwawancarai awak media, Kamis 7 September 2023. (Foto: Hariane/Andi May).

HARIANE - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bantul menyebut dari 137 lahan parkir yang terdata, hanya kurang dari 100 lahan yang tidak memiliki izin. 

Menanggapi permasalahan itu, Dishub Bantul menerjunkan Tim Pengawasan dan Pengendalian untuk mendeteksi dan mencari penyebab sejumlah titik parkir yang belum berizin. 

Kepala Dishub Bantul, Singgih Riyadi mengungkapkan penyebab dari lahan parkir yang belim berizin karena sejumlah faktor. 

"Seperti pandemi COVID-19 kemarin, usaha yang mulanya tutup kini buka kembali sehingga lahan parkirnya tidak memiliki izin, dan juga usaha parkir yang berpindah pengelola namun tidak mengajukan perizinan parkiran," ujar Singgih kepada awak media, Kamis 7 September 2023. 

Lahan Parkir Tak Berizin di Bantul

Pihaknya mengimbau agar pengelola usaha parkir segera mengajukan izin atau akan ditutup oleh Dishub Bantul. 

Selain itu, banyak usaha - usaha parkir di setiap event yang diselenggarakan di Kabupaten Bantul tidak berkontribusi pada Pendapatan Asli Daerah (PAD). 

"Baik usaha parkir di kegiatan konser musik, pengajian hingga Bantul Expo belum terwadahi dalam PAD," ucapnya. 

Singgih mengatakan, sesuai dengan Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Bantul, daerah berhak menerima hasil usaha parkir sebesar 40% dari penghasilan yang didapatkan. 

"Maka dari itu, penyelanggaraan parkiran menjadi fokus kami, karena penghasilan 40% dari usaha parkiran masuk ke PAD," jelasnya.

Menurutnya, PAD dari usaha parkir hingga kini masih menjadi problematika setiap tahunnya. Dishub Bantul telah melaksanakan studi banding ke daerah lain tentang pengelolaan parkiran. 

"PAD usaha parkir menjadi andalan di daerah lain, maka dari itu ini akan menjadi perhatian kami," ucapnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025
Tertunduk Lesu, Begini Pengakuan Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang

Tertunduk Lesu, Begini Pengakuan Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang

Kamis, 17 April 2025
Sebulan Buron, Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Berhasil Ditangkap

Sebulan Buron, Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Berhasil Ditangkap

Kamis, 17 April 2025
Pria Asal Palembang Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Pantai Gunungkidul

Pria Asal Palembang Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Pantai Gunungkidul

Kamis, 17 April 2025
Kebakaran Rumah di Jalan Kedung Rukem Surabaya Tewaskan Ayah dan Anak

Kebakaran Rumah di Jalan Kedung Rukem Surabaya Tewaskan Ayah dan Anak

Kamis, 17 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 17 April 2025 Makin Mahal, Cek Disini ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 17 April 2025 Makin Mahal, Cek Disini ...

Kamis, 17 April 2025