Berita

Hadapi Sengketa Hasil Pilpres 2024 di MK, Tim Prabowo Gibran Siapkan 45 Lawyer

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
sengketa hasil pilpres 2024
Yusril menyatakan kalau kubu 02 siapkan 45 lawyer untuk hadapi sengketa hasil Pilpres 2024. (Instagram/yusrilihzamhd)

HARIANE – Yusril Ihza Mahendra menyatakan bahwa Tim Pembela Prabowo Gibran siap menghadapi sengketa hasil Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).

Seperti yang diketahui sebelumnya, pada 21 Maret 2024 yang lalu Tim Hukum paslon 01 Anies – Cak Imin mengajukan gugatan ke MK terkait hasil pilpres.

Senada dengan paslon nomor urut 01, TPN Ganjar – Mahfud juga mengajukan gugatan ke MK pada Sabtu, 23 Maret 2024 yang lalu.

Dalam salah satu permohonannya, Anies-Muhaimin meminta agar Pemilu 2024 diulang tanpa keikutsertaan Gibran sebagai Cawapres Prabowo Subianto.

Sementara dari kudu paslon 03, mereka meminta dilakukannya Pemungutan Suara Ulang (PSU) di seluruh Indonesia dan mendiskualifikasi paslon 02 yaitu Prabowo – Gibran.

Terkait dengan gugatan tersebut, Tim Pembela Prabowo – Gibran pun bersiap untuk menyusun strategi guna menghadapi permohonan PHPU ke Mahkamah Konstitusi.

Inilah Sosok Lawyer di Kubu 02 untuk Hadapi Sengketa Hasil Pilpres 2024

sengketa hasil pilpres 2024
Suasana rapat Tim Pembela Prabowo Gibran di Hotel Pullman pada 24 Maret 2024. (Instagram/yusrilihzamhd)

Melalui akun Instagram pribadinya, Ketum PBB tersebut menginformasikan kalau jumlah kuasa hukum tim Prabowo Gibran bertambah jadi 45 lawyer.

Yusril juga akhirnya mengungkap siapa saja lawyer yang berada di kubu Prabowo Gibran dalam menghadapi sengketa hasil Pilpres 2024 di MK.

Tim hukum paslon 02 diketuai oleh Yusril Ihza Mahendra dan didampingi Otto Hasibuan. Sementara Fahri Bachmid dan Maulana Bungaran berstatus sebagai wakil-wakil ketua tim.

“Anggota Tim Pembela terdiri dari O.C kaligis, Hotman Paris, M. Gamal Resmanto, Rivai Kusumanegara, Nicholay Aprilindo, Yakup Putra Hasibuan dan sejumlah advokat profesional dan utusan parpol Koalisi Indonesia Maju,” tulis Yusril.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB