D.I Yogyakarta

Ikut Lomba MTQ, Kulon Progo Tampilkan 28 Kafilah

profile picture Susanto
Susanto
MTQ Kulon Progo 2024
Kafilah Kulon Progo berfoto bersama sebelum maju lomba MTQ (Foto : Humas Pemkab Kulon Progo)

HARIANE - Sebanyak 28 kafilah akan ditampilkan Kulon Progo dalam lomba MTQ tingkat DIY 2024. Masing-masing akan berupaya tampil maksimal dalam sejumlah kategori yang dilombakan.

Asisten Daerah 1, Pemkab Kulon Progo, Jazil Ambar Was’an menyampaikan, 28 kafilah Kulon Progo akan didampingi 10 orang pendamping. Kepada para peserta, Ambar berpesan untuk menjaga kesehatan fisik agar bisa tampil maksimal.

"Kami minta para kafilah untuk menjaga kesehatan agar dapat bertanding dengan aman dan nyaman, sehingga dapat memaksimalkan kemampuan dan mendapatkan hasil yang diinginkan," kata Ambar saat memberikan arahan kepada para kafilah di Komplek Pemkab Kulon Progo, Jumat, 3 Mei 2024.

Ia menjelaskan, pada tahun ini lomba MTQ tingkat DIY digelar di Kulon Progo. Tiga lokasi penyelenggaraannya yakni di Taman Budaya Kulon Progo (TBK), SMK N 1 Pengasih dan MAN 1 Wates. Dengan menjadi tuan rumah, Ambar meyakini pendukung kafilah Kulon Progo lebih banyak.

"Kita berada di rumah sendiri. Gaungnya lebih besar dan lebih mantab, dengan suporter banyak sehingga dapat memberikan spirit yang berbeda karena ditonton keluarga, teman dan masyarakat," jelasnya.

Ambar meminta para kafilah memberikan yang terbaik untuk Kulon Progo. Namun, mereka diharap bersikap enjoy agar perlombaan berjalan lancar.

"Kalau yang terbaik sudah dilakukan, hasil maksimal akan mengikuti," ucapnya.

Dalam acara ini, juga diserahkan tali asih dari Pemkab Kulon Progo dan Baznas setempat kepada peserta MTQ. Diharapkan, tali asih yang diberikan bisa memotivasi para peserta untuk tampil terbaik dalam lomba.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB
Tekan Angka Perceraian, Menag Akan Buka Darul Ifta di Istiqlal

Tekan Angka Perceraian, Menag Akan Buka Darul Ifta di Istiqlal

Kamis, 21 November 2024 12:19 WIB
Tiba di Inggris, Prabowo Akan Bertemu Raja Charles III

Tiba di Inggris, Prabowo Akan Bertemu Raja Charles III

Kamis, 21 November 2024 11:18 WIB