Berita , Olahraga , Nasional

Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20, Postingan Hokky Caraka Jadi Sorotan

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
tuan rumah Piala Dunia U20
FIFA resmi umumkan Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U20. (PSSI)

HARIANE – Rabu, 29 Maret 2023 FIFA secara resmi mengumumkan bahwa Indonesia batal jadi tuan Rumah Piala Dunia U20 2023.

Melalui situs resminya, FIFA menyatakan bahwa keputusan tersebut diambil setelah Gianni Infantino bertemu dengan Ketum PSSI Erick Thohir.

“Menyusul pertemuan hari ini antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Presiden PSSI Erick Thohir, FIFA telah memutuskan, berdasarkan polemik yang terjadi saat ini, untuk membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah FIFA piala dunia U-20,” tulis FIFA dalam situs resminya.

Menyusul pengumuman pembatalan tersebut, Erick Thohir mengaku bahwa dirinya telah berusaha semaksimal mungkin agar Indonesia tetap jadi tuan rumah ajang bergengsi tersebut.

Namun keputusan dan kewenangan FIFA sebagai lembaga tertinggi sepakbola dunia tak bisa diganggu gugat.

“Saya sudah berjuang maksimal. Setelah menyampaikan surat dari Presiden Jokowi, dan berbicara panjang dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino, Kita harus menerima keputusan FIFA yang membatalkan penyelenggaraan event yang kita sama-sama nantikan itu,” ujar Erick Thohir dikutip dari situs resmi PSSI.

Unggahan Instagram Hokky Caraka Usai Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

tuan rumah Piala Dunia U20
Timnas U20 ungkapkan kekecewaannya atas keputusan FIFA. (Pexels/rfstudio)

Batalnya Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U20 tentu menjadi pukulan berat bagi timnas U-20 Indonesia.

Salah satu pemain timnas yang vokal terhadap polemik Pildun U20 yaitu Hokky Caraka, turut menyampaikan kekecewaannya melalui postingan Instagram pribadinya.

“I don’t know what to do after what happened (aku tidak tahu apa yang harus dilakukan setelah kejadian ini),” tulis Hokky Caraka dalam unggahan Instagram pribadinya.

tuan rumah Piala Dunia U20
Unggahan Instastory Hokky Caraka. (Instagram/Hokky Caraka)
Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025