Berita , Olahraga

Indonesia Vs Jepang: Babak Pertama Indonesia Tertinggal 0-1 Lewat Penalti Ayase Ueda

profile picture Admin
Admin
ndonesia Vs Jepang: Babak Pertama Indonesia Tertinggal 0-1 Lewat Penalti Ayase Ueda
Indonesia harus tertinggal lebih dulu melalui gol Penalti Ayase Ueda di menit ke 6'. (Foto: PSSI)

HARIANE - Indonesia harus mengakui keunggulan Jepang di babak pertama penyisihan Grup D Piala Asia 2023. Indonesia harus tertinggal lebih dulu melalui gol Penalti Ayase Ueda di menit ke 6'.

Laga Indonesia Vs Jepang pada Rabu 24 Januari 2024 di Al Thumama Stadium merupakan laga pamungkas Grup D Piala Asia 2023. 

Pertandingan melawan raksasa Asia ini memiliki dampak signifikan terhadap nasib Timnas Indonesia dalam perhelatan tersebut.

Terlebih, Timnas Indonesia saat ini tengah dalam posisi sulit karena wajib meraih kemenangan untuk memastikan langkah mereka ke babak selanjutnya tanpa harus bergantung pada hasil pertandingan lain.

Jika, skuad Garuda meraih kemenangan atas Jepang malam ini, maka tim besutan Shin Tae Yong dipastikan meraih tiket ke 16 besar.

Tidak hanya berdampak pada kelolosan, kemenangan atas Jepang juga dapat memberikan keuntungan tambahan berupa kenaikan posisi yang mengesankan di ranking FIFA.

statistik babak pertama Indonesia Vs Jepang

Timnas Indonesia berada dalam posisi tertinggal 0-1 setelah gol penalti Ayase Ueda terjadi pada menit keenam.

Pertandingan sengit antara timnas Indonesia dan Jepang pada matchday terakhir Grup D Piala Asia 2023 berlangsung di Stadion Al Thumama, Qatar, Rabu (24/1/2024) malam WIB.

Keputusan untuk menunjuk titik putih diambil oleh wasit setelah melihat ulang VAR, yang mengindikasikan bahwa Jordi Amat, kapten timnas Indonesia, bersalah karena menjatuhkan Ayase Ueda.

Timnas Indonesia kini berada dalam situasi di mana mereka membutuhkan kemenangan untuk dapat melangkah ke babak 16 besar Piala Asia 2023, tanpa bergantung pada hasil pertandingan tim lain.

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Kompetisi Bahasa dan Sastra 2025 Tunjukkan Kota Yogyakarta dalam Menjaga Suluh Peradaban

Kompetisi Bahasa dan Sastra 2025 Tunjukkan Kota Yogyakarta dalam Menjaga Suluh Peradaban

Selasa, 01 Juli 2025
Qonitah, Inspirasi Atlet Disabilitas Kulon Progo Menuju Peparda 2025

Qonitah, Inspirasi Atlet Disabilitas Kulon Progo Menuju Peparda 2025

Selasa, 01 Juli 2025
Kulon Progo Targetkan 24 Medali Emas di Ajang Peparda 2025

Kulon Progo Targetkan 24 Medali Emas di Ajang Peparda 2025

Selasa, 01 Juli 2025
Polres Kulon Progo Siap Terima Kritik dari Masyarakat

Polres Kulon Progo Siap Terima Kritik dari Masyarakat

Selasa, 01 Juli 2025
Penuhi Kebutuhan Literasi Masyarakat, Perpustakaan Yogyakarta Kotabaru Buka Sampai Malam

Penuhi Kebutuhan Literasi Masyarakat, Perpustakaan Yogyakarta Kotabaru Buka Sampai Malam

Selasa, 01 Juli 2025
Realisasi Pembayaran PBB-P2 Bantul Capai Rp 43,7 Miliar di Triwulan II, 3 Kapanewon ...

Realisasi Pembayaran PBB-P2 Bantul Capai Rp 43,7 Miliar di Triwulan II, 3 Kapanewon ...

Selasa, 01 Juli 2025
‎Dampak Jebolnya Groundseal Srandakan, Ribuan Jiwa Terdampak Kekeringan

‎Dampak Jebolnya Groundseal Srandakan, Ribuan Jiwa Terdampak Kekeringan

Selasa, 01 Juli 2025
Harga BBM Non Subsidi Naik Per 1 Juli 2025, Ini Daftar Lengkapnya!

Harga BBM Non Subsidi Naik Per 1 Juli 2025, Ini Daftar Lengkapnya!

Selasa, 01 Juli 2025
Sidang Perdana Gugatan Perdata Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Ditunda Pekan Depan, Begini ...

Sidang Perdana Gugatan Perdata Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon Ditunda Pekan Depan, Begini ...

Selasa, 01 Juli 2025
DPRD Gunungkidul Tolak Penurunan Target PAD, Kenapa ?

DPRD Gunungkidul Tolak Penurunan Target PAD, Kenapa ?

Selasa, 01 Juli 2025