Berita , Olahraga

Jadwal dan Link Nonton Indonesia Vs Turkmenistan di FIFA Matcahday 2023, Peluang Timnas Kikis Peringkat FIFA

profile picture Edmundus Roke Wea
Edmundus Roke Wea
Link Nonton Indonesia Vs Turkmenistan
Link nonton Indonesia Vs Turkmenistan bisa diakses melalui streaming. (Foto:twitter/TimnasIndonesia)

HARIANE - Berikut adalah jadwal dan link nonton Indonesia Vs Turkmenistan dalam laga FIFA Matcahday 2023 yang akan diselenggarakan pada Jumat 8 September 2023.

Terhitung kurang lebih tinggal sehari lagi skuad Garuda akan menghadapi Turkmenistan yang memiliki peringkat dunia lebih baik dibandingkan Indonesia.

Sebanyak 24 punggawa Timnas akan mati-matian berjuang untuk meningkatkan peringkat Indonesia di kancah Sepak Bola Internasional.

Jadwal dan Link Nonton Indonesia Vs Turkmenistan

Shayne Pattynama absen di FIFA Matchday Indonesia vs Turkmenistan. (Foto:twitter/indosupporter)

FIFA Matchday Indonesia Vs Turkmenistan rencananya akan diselenggarakan pada Jumat 8 September 2023 pukul 19.00 WIB di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya.

Sebanyak 24 punggawa Garuda sudah dipanggil pelatih STY guna melakoni laga tersebut. Persiapan pun sudah dilakukan sejak tanggal 4 September 2023 dengan pemusatan latihan di Lapangan Thor, Surabaya.

Namun sayang dalam latihan tersebut sebanyak 4 punggawa Garuda mengalami cedera yakni Shayne Pattynama, Yakob Sayuri, Yance Sayuri, dan Dimas Drajad.

Untuk menggantikan pemain yang cedera, pelatih STY kemudian memanggil beberapa pemain U23 untuk bergabung di tim senior. Pemain-pemain tersebut antara lain Dewangga, Donny, dan Dzaky.

Laga FIFA Matchday Timnas Indonesia Vs Turkmenistan sangat penting sebab bisa mendongkrak posisi Timnas Indonesia di peringkat dunia.

Data transfer market menunjukkan bahwa saat ini Indonesia berada di peringkat 150 dunia sedangkan Turkmenistan berada di peringkat 138 dunia.

Jika menang dalam laga vs Turkmenistan Timnas Indonesia bisa naik tiga tangga di ranking FIFA dari 150 ke 147 dunia.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Transaksi Sampai Belasan Juta, Lurah Bantul Sebut Ada 29 Korban Pungli Dukuh Gandekan

Transaksi Sampai Belasan Juta, Lurah Bantul Sebut Ada 29 Korban Pungli Dukuh Gandekan

Rabu, 16 April 2025
Lebih Rendah dari BLT, Gaji Guru Paud di Gunungkidul Akan Ditambah, Ini Nominalnya

Lebih Rendah dari BLT, Gaji Guru Paud di Gunungkidul Akan Ditambah, Ini Nominalnya

Rabu, 16 April 2025
Dukung Program Rumah Bersubsidi Wartawan, Ketua PWI Pusat: Tidak Ada Kaitannya Dengan Independensi ...

Dukung Program Rumah Bersubsidi Wartawan, Ketua PWI Pusat: Tidak Ada Kaitannya Dengan Independensi ...

Rabu, 16 April 2025
Tak Ada Timbunan Sampah, Pemkot Yogya Mulai Gulirkan Pengelolaan Sampah Secara Real Time

Tak Ada Timbunan Sampah, Pemkot Yogya Mulai Gulirkan Pengelolaan Sampah Secara Real Time

Rabu, 16 April 2025
Uang Palsu Beredar di Pasar, Ini Yang Dilakukan Polisi

Uang Palsu Beredar di Pasar, Ini Yang Dilakukan Polisi

Rabu, 16 April 2025
Perempuan Asal Semarang Nekat Ceburkan diri ke Laut Pantai Baru Srandakan Bantul, Ternyata ...

Perempuan Asal Semarang Nekat Ceburkan diri ke Laut Pantai Baru Srandakan Bantul, Ternyata ...

Rabu, 16 April 2025
Ditolak Warga karena Bau, Begini Tanggapan Peternak Babi di Plumutan Bambanglipuro

Ditolak Warga karena Bau, Begini Tanggapan Peternak Babi di Plumutan Bambanglipuro

Rabu, 16 April 2025
Modus Dokter Obgyn Garut saat Lecehkan Korbannya : Iming-iming USG Gratis

Modus Dokter Obgyn Garut saat Lecehkan Korbannya : Iming-iming USG Gratis

Rabu, 16 April 2025
Pasca Dipecat Atas Kasus Perselingkuhan, Pegawai di Gunungkidul Ajukan Banding

Pasca Dipecat Atas Kasus Perselingkuhan, Pegawai di Gunungkidul Ajukan Banding

Rabu, 16 April 2025
Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Puluhan Remaja Serang Pemukiman di Jatinegara, Warga Luka-Luka

Rabu, 16 April 2025