Berita , Nasional

Jadwal Prakiraan Musim Hujan 2023 di Indonesia Lengkap Prediksi BMKG, Ini Daerah yang Rawan Banjir

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Jadwal Prakiraan Musim Hujan 2023 di Indonesia Lengkap Prediksi BMKG
Jadwal prakiraan musim hujan 2023 di Indonesia, sebagian wilayah sudah hujan duluan. (Ilustrasi: Unsplash/Erik Witsoe)

HARIANE - Jadwal prakiraan musim hujan 2023 di Indonesia telah dirilis BMKG yang secara umum akan mulai terjadi pada November. 

Meski demikian awal musim hujan di Indonesia tahun ini tidak serentak terjadi di seluruh wilayah, ada yang akan mulai lebih cepat dan ada yang mulai lebih lambat.

BMKG juga memprakirakan sebagian wilayah akan mengalami curah hujan lebih tinggi maupun curah hujan yang lebih sedikit daripada normalnya. 

Daerah Sumatra Barat dan Riau selatan diprediksi akan mengalami musim hujan terlebih dahulu. Sedangkan wilayah Jawa Timur diprakirakan baru akan mengalami musim hujan pada Desember. 

Kapan musim hujan tiba di Indonesia untuk masing-masing daerah? Berikut adalah prakiraan jadwal selengkapnya dari BMKG.

Jadwal Prakiraan Musim Hujan 2023 di Indonesia, BMKG Sebut Daerah-daerah Rawan Bencana Hidrometeorologi

Melalui siaran pers, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan bahwa awal musim hujan secara umum di Indonesia adalah November 2023, sementara puncaknya akan terjadi pada Januari dan Februari 2024. 

Meski demikian, karena keragaman iklim Indonesia yang cukup tinggi, beberapa daerah sudah mulai memasuki musim hujan saat ini. Sebut saja wilayah Aceh, sebagian besar Sumatra Utara, sebgaian Riau, Sumatra Barat bagian tengah, dan sebagian kecil Kepulauan Riau sudah mulai diguyur hujan. 

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menjelaskan bahwa superposisi fenomena l Nino dan IOD (+) adalah faktor yang menyebabkan pembentukan awan hujan di Indonesia lebih sedikit dari normal, sehingga curah hujan pun sedikit dan menyebabkan kekeringan di berbagai wilayah. 

Sementara itu Plt. Deputi Bidang Klimatologi BMKG Ardhasena Sopaheluwakan menjelaskan soal jadwal awal musim hujan di Indonesia periode 2023/2024, sebagai berikut:

1. September 2023: Sebagian Sumatra Barat, Riau bagian selatan

2. Oktober 2023: Jambi, Sumatra Selatan bagian utara, Jawa Tengah bagian selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah bagian barat, sebagian besar Kalimantan Timur.
3. November 2023: Sumatra Selatan, Lampung, sebagian besar Banten, Jakarta, Jawa Barat, sebagian besar Jawa Tengah, sebagian Jawa Timur, Bali, sebagian kecil NTB, sebagian kecil NTT, Sulawesi Utara, Gorontalo, sebagian Sulawesi Tengah, sebagian besar Sulawesi Selatan, Maluku Utara bagian utara, dan Papua Selatan bagian selatan.
4. Desember 2023: sebagian besar Jawa Timur bagian utara, sebagian wilayah NTB, sebagian NTT, sebagian besar Sulawesi Tenggara, sebagian Maluku.

"Secara umum musim hujan diprediksi akan datang lebih lambat, yaitu terjadi pada sekitar 446 ZOM (63,8%) di seluruh Indonesia. Sejumlah 22 ZOM (3,2%) diprediksi akan mengalami awal musim hujan yang lebih awal atau MAJU. Dan, terdapat juga sekitar 56 ZOM atau sekitar 8,0% wilayah Indonesia yang diprediksi akan mengalami awal musim hujan yang SAMA dengan rerata klimatologinya," jelas Ardhasena.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Digelar di Hari Pertama Idul Fitri, Warga Antusias Berebut Gunungan saat Grebeg Syawal

Digelar di Hari Pertama Idul Fitri, Warga Antusias Berebut Gunungan saat Grebeg Syawal

Senin, 31 Maret 2025
Pertapaan Kembang Lampir dan Sejarah Berdirinya Kerajaan Mataram Islam di Jawa

Pertapaan Kembang Lampir dan Sejarah Berdirinya Kerajaan Mataram Islam di Jawa

Senin, 31 Maret 2025
Sejarah Hari Raya Idul Fitri : Kemenangan Perang Badar dan Perayaan Kaum Jahiliyah

Sejarah Hari Raya Idul Fitri : Kemenangan Perang Badar dan Perayaan Kaum Jahiliyah

Senin, 31 Maret 2025
Layanan Pengelolaan Sampah di Sleman Libur 2 Hari, Masyarakat Diimbau Kurangi Timbulan Sampah

Layanan Pengelolaan Sampah di Sleman Libur 2 Hari, Masyarakat Diimbau Kurangi Timbulan Sampah

Senin, 31 Maret 2025
Pemetaan Jalur Rawan, Pemudik dan Wisatawan Dilarang Melintas di Jalan Cinomati Bantul

Pemetaan Jalur Rawan, Pemudik dan Wisatawan Dilarang Melintas di Jalan Cinomati Bantul

Senin, 31 Maret 2025
Jelang Lebaran, Bupati Sleman Tinjau Pos Pengamanan dan Infrastruktur yang Rusak Akibat Longsor

Jelang Lebaran, Bupati Sleman Tinjau Pos Pengamanan dan Infrastruktur yang Rusak Akibat Longsor

Minggu, 30 Maret 2025
Libur Lebaran Tiba, Suraloka Interactive Zoo Hadirkan Zona Baru dengan Berbagai Spesies Hewan

Libur Lebaran Tiba, Suraloka Interactive Zoo Hadirkan Zona Baru dengan Berbagai Spesies Hewan

Minggu, 30 Maret 2025
Refleksi Idul Fitri 1446 H, Haedar Nashir Ingatkan Umat Muslim Tumbuhkan Jiwa Khalifatullah ...

Refleksi Idul Fitri 1446 H, Haedar Nashir Ingatkan Umat Muslim Tumbuhkan Jiwa Khalifatullah ...

Minggu, 30 Maret 2025
Seorang Warga Girimulyo Sempat Tertimbun Tanah Longsor Selama Satu Jam

Seorang Warga Girimulyo Sempat Tertimbun Tanah Longsor Selama Satu Jam

Minggu, 30 Maret 2025
Pemkab Kulon Progo Dorong Normalisasi Sungai Serang Segera Dilakukan

Pemkab Kulon Progo Dorong Normalisasi Sungai Serang Segera Dilakukan

Minggu, 30 Maret 2025