Berita

Jelang Nataru, Harga Tiket Bus di Gunungkidul Naik Puluhan Ribu

profile picture RAMADHANI
RAMADHANI
Jelang Nataru, Harga Tiket Bus di Gunungkidul Naik Puluhan Ribu
Suasana Terminal Tipe A Dhaksinarga Gunungkidul menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2025. Foto : (Hariane/Pandu S).

HARIANE – Menjelang libur Natal dan Tahun Baru, harga tiket bus di Kabupaten Gunungkidul mengalami kenaikan.

Pada beberapa perusahaan otobus yang membuka gerai tiket di Terminal Dhaksinarga, Selang, kenaikan harga tiket mencapai Rp 20 ribu hingga Rp 30 ribu.

Adapun kenaikan harga tiket tersebut mulai berlaku sejak Jumat (20/12/2024).

Pengurus PO Murni Jaya, Eko Purwantini, mengatakan bahwa saat ini seluruh harga tiket sudah naik sebanyak Rp 30 ribu berdasarkan kelasnya.

Kenaikan harga ini diperkirakan berlangsung dari tanggal 20 Desember 2024 hingga 1 Januari 2025. Setelah libur Nataru, harga tiket akan berangsur kembali normal.

Ia menjelaskan bahwa kenaikan harga rata-rata sebesar Rp 30 ribu tergantung kelas bus yang dipilih oleh penumpang. Berikut daftar harga tiket PO Murni Jaya:

  • Kelas VIP: dari Rp 250 ribu menjadi Rp 280 ribu.
  • Kelas Eksekutif: dari Rp 280 ribu menjadi Rp 310 ribu.
  • Kelas Double Decker: dari Rp 330 ribu menjadi Rp 360 ribu.

“Harga tersebut berlaku untuk tujuan Wonosari-Jabodetabek. Untuk daerah lain juga menyesuaikan," kata Eko Purwantini.

Minggu lalu, lonjakan penumpang masih belum terasa. Namun, semakin mendekati libur Nataru, jumlah penumpang bus mulai meningkat.

Bahkan, pembelian tiket untuk tanggal 1 Januari 2025 sudah mulai dilakukan dari sekarang.

"Untuk saat ini belum ada tambahan armada bus. Rata-rata bus yang beroperasi adalah 5 unit di pagi hari dan 7 unit di siang hari, dengan jumlah penumpang rata-rata 150 orang per hari," ungkapnya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

UFC 313: Debut Mengecewakan Djorden Santos, Takluk dari Ozzy Diaz

UFC 313: Debut Mengecewakan Djorden Santos, Takluk dari Ozzy Diaz

Minggu, 09 Maret 2025
Pelatih Legendaris UFC, Ankalaev Akan Kalahkan Pereira di UFC 313

Pelatih Legendaris UFC, Ankalaev Akan Kalahkan Pereira di UFC 313

Minggu, 09 Maret 2025
Polres Kulon Progo Berbagi Kebahagiaan, Gelar Buka Bersama Anak Yatim di Panti Asuhan ...

Polres Kulon Progo Berbagi Kebahagiaan, Gelar Buka Bersama Anak Yatim di Panti Asuhan ...

Sabtu, 08 Maret 2025
Parkir Tanpa Kunci Stang, Motor Beat Digasak Maling saat Sahur

Parkir Tanpa Kunci Stang, Motor Beat Digasak Maling saat Sahur

Sabtu, 08 Maret 2025
Terdampak Efisiensi Anggaran, Jalan Rusak di Gunungkidul Batal Diperbaiki

Terdampak Efisiensi Anggaran, Jalan Rusak di Gunungkidul Batal Diperbaiki

Sabtu, 08 Maret 2025
Aksi Pecah Kaca Mobil di Kulon Progo, Tas Raib saat Ditinggal Bulutangkis

Aksi Pecah Kaca Mobil di Kulon Progo, Tas Raib saat Ditinggal Bulutangkis

Sabtu, 08 Maret 2025
Keluar dari RS, Polisi Bakal Periksa Dua Korban Selamat Miras Oplosan di Banguntapan ...

Keluar dari RS, Polisi Bakal Periksa Dua Korban Selamat Miras Oplosan di Banguntapan ...

Sabtu, 08 Maret 2025
Lulus Cumlaude, Begini Momen Bahagia Salma Idol saat Wisuda di Kampus ISI Yogyakarta

Lulus Cumlaude, Begini Momen Bahagia Salma Idol saat Wisuda di Kampus ISI Yogyakarta

Sabtu, 08 Maret 2025
Hilang Kendali, Mobil Tabrak Kendaraan Lain Hingga Pagar Kodim 0730 Gunungkidul

Hilang Kendali, Mobil Tabrak Kendaraan Lain Hingga Pagar Kodim 0730 Gunungkidul

Sabtu, 08 Maret 2025
Jadi Simbol Perempuan Kuat, Buruh Gendong Pasar Beringharjo Ikuti Hari Perempuan Internasional

Jadi Simbol Perempuan Kuat, Buruh Gendong Pasar Beringharjo Ikuti Hari Perempuan Internasional

Sabtu, 08 Maret 2025