Berita

Jemaah Haji Dapat Smart Card di Makkah, Apa Saja Fungsinya?

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
smart card di Makkah
Pemerintah Arab Saudi mengeluarkan smart card di Makkah untuk jamaah haji. (Pexels/Zawawi Rahim)

HARIANE – Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kali ini jemaah haji Indonesia dapat smart card di Makkah dari Pemerintah Arab Saudi.

Smart card ini merupakan implementasi pelaksanaan peraturan Pemerintah Arab Saudi yang mengeluarkan fatwa bahwa berhaji tanpa izin maka hukumnya berdosa.

Dengan dikeluarkannya smart card untuk seluruh jamaah haji ini, maka sama halnya dengan izin berhaji.

Kartu ini didominasi warna coklat dan putih serta terdapat foto, data profil dan barcode khusus uan bisa dipindai untuk mengetahui data jamaah haji.

Data tersebut antara lain nama, foto, tempat tanggal lahir, nomor visa lengkap dengan provider yang menerbitkannya serta lokasi pemondokan jamaah haji di Makkah.

Fungsi Smart Card di Makkah

smart card di Makkah
Smart card digunakan selama puncak haji di Armuzna. (Kemenag)

Dilansir dari Kementerian Agama, fungsi smart card di Makkah yaitu sebagai akses mengikuti rangkaian ibadah di Arafah, Muzdalifah dan Mina atau biasa disingkat dengan Armuzna.

“Smart card adalah kartu yang nanti akan dipakai oleh jamaah haji ke Arafah, Muzdalifah dan Mina. Setiap jamaah ke Armuzna, wajib memakainya, “ ujar Jubir Kemenag, Anna Hasbie.

Kepala Daker Makkah Khalilurrahman mengimbau agar jamaah menjaga kartu tersebut supaya tidak hilang.

Pasalnya, meski Pemerintah Arab Saudi telah menyiapkan cadangan, namun jumlahnya sangat terbatas yaitu sekitar 10% dari total jamaah.

“Kalau hilang bisa diganti tapi dibatasi 10 persen dari jemaah haji Indonesia,” kata Khalilurrahman.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Bank Kulon Progo Berikan Apresiasi Pada Peraih Medali Perak Paralimpiade Paris

Bank Kulon Progo Berikan Apresiasi Pada Peraih Medali Perak Paralimpiade Paris

Senin, 16 September 2024 20:47 WIB
Pemkab Kulon Progo Akan Kembangkan Pantai Trisik

Pemkab Kulon Progo Akan Kembangkan Pantai Trisik

Senin, 16 September 2024 19:55 WIB
Aksi Pencurian di Acara Maulid Nabi Ketahuan Warga, 2 Pria Hampir di Massa

Aksi Pencurian di Acara Maulid Nabi Ketahuan Warga, 2 Pria Hampir di Massa

Senin, 16 September 2024 19:25 WIB
Kraton Yogyakarta Kembali Gelar Garebeg Mulud, Warga Antusias Berebut Gunungan

Kraton Yogyakarta Kembali Gelar Garebeg Mulud, Warga Antusias Berebut Gunungan

Senin, 16 September 2024 18:09 WIB
Catat! Inilah Jadwal Musim Haji 2025 yang Sudah Dirilis Kemenag, Penerbitan Visa hingga ...

Catat! Inilah Jadwal Musim Haji 2025 yang Sudah Dirilis Kemenag, Penerbitan Visa hingga ...

Senin, 16 September 2024 15:01 WIB
Terungkap! Inilah Tampang Pelaku Pembunuhan di Padang Pariaman

Terungkap! Inilah Tampang Pelaku Pembunuhan di Padang Pariaman

Senin, 16 September 2024 14:56 WIB
Kecelakaan Mobil VS Motor di JJLS Gunungkidul, Satu Orang Meninggal Dunia

Kecelakaan Mobil VS Motor di JJLS Gunungkidul, Satu Orang Meninggal Dunia

Senin, 16 September 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 16 September 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Senin 16 September 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Senin, 16 September 2024 10:54 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Senin 16 September 2024 Naik Tipis, Berikut Rinciannya

Harga Emas Antam Hari ini Senin 16 September 2024 Naik Tipis, Berikut Rinciannya

Senin, 16 September 2024 10:53 WIB
Klaim Paling Unggul di Hasil Survei, DPD Golkar Bantul Optimis Pasangan Halim-Aris Menangkan ...

Klaim Paling Unggul di Hasil Survei, DPD Golkar Bantul Optimis Pasangan Halim-Aris Menangkan ...

Minggu, 15 September 2024 23:20 WIB