Berita , Nasional

Jokowi Berkunjung ke Lampung Hari ini, Ungkap Pengaruh Infrastruktur Jalan Terhadap Harga Bahan Pangan

profile picture Nabila Intan Aprilia
Nabila Intan Aprilia
Jokowi berkunjung ke Lampung hari ini
Jokowi berkunjung ke Lampung hari ini akan tinjau harga bahan pangan dan infrastruktur jalan. (Foto: Twitter/jokowi)

HARIANE – Jokowi berkunjung ke Lampung hari ini Jumat, 5 Mei 2023. Kunjungan Jokowi kali ini dengan beberapa tujuan, seperti mengecek harga dan kondisi jalan Lampung yang rusak.

Jokowi tiba di Bandara Internasional Radin Inten II, sekitar pukul 08.30 WIB, saat kunjungan kerja presiden RI tersebut didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN yakni Erick Thohir, serta Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.

Saat kunjungan kerjanya, Joko Widodo akan meninjau ruas jalan di Lampung serta mengunjungi pasar di Kabupaten Lampung Selatan, yakni Pasar Natar.

Kehadiran Jokowi di Pasar Natar disambut baik oleh Gubenur Lampung yakni Arinal Djunaidi, Wakil Gubernur Lampung yakni Chusnunia Calim, Bupati Lampung Selatan bernama Nanang Ermanto, serta pejabat lainnya. Tidak hanya itu, warga dan pedagang yang antusias menunggu, langsung mengerumuni Jokowi.

Diwartakan laman Kabupaten Lampung Selatan, selama Jokowi berkunjung ke Lampung hari ini tepatnya di Pasar Natar yakni untuk mengecek kondisi pasar tersebut, sejumlah harga bahan pangan, berbincang dengan para pedagang, membagikan sembako dan BLT.

Jokowi berkunjung ke Lampung hari ini, ungkap keterkaitan infrastruktur jalan dengan harga bahan pokok

Dilansir dari kanal Youtube Sekretariat Presiden, usai meninjau kondisi Pasar Natar Jokowi mengungkapkan bahwa hal yang penting saat ini mengenai inflasi harga barang-barang di lokasi tersebut.

Hasil dari kunjungan kerja di Pasar Natar, Jokowi menyatakan bahwa harga bahan pokok cukup baik dan stabil.

Pertama, tadi saya cek telur harganya sangat bagus sekali, 27, 26 ribu. Cabe, sangat murah, bukan murah, sangat murah sekali. Bawang merah harganya juga baik, bawang putih juga baik 30 ribu,” ujar Jokowi saat menyampaikan hasil kunjungannya.

Jokowi berkunjung ke Lampung hari ini
Jokowi berkunjung ke Lampung hari ini, meninjau Pasar Natar. (Foto: Twitter/erickthohir)

Dalam hal ini, Jokowi berharap adanya pasokan bahan yang banyak dan kestabilitas harga dapat dikendalikan, sehingga daya beli masyarakat juga meningkat.

Produksi pada pasokan bahan yang melimpah akan berdampak pada besaran harga bahan pangan di pasaran.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Sabtu, 27 Juli 2024 06:14 WIB
Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:29 WIB
Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:07 WIB
Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jumat, 26 Juli 2024 22:31 WIB
Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
PIN Polio Tahap 2 Berlangsung, Orang Tua Enggan Anaknya Diberi Imunisasi Tambahan, Kenapa?

PIN Polio Tahap 2 Berlangsung, Orang Tua Enggan Anaknya Diberi Imunisasi Tambahan, Kenapa?

Jumat, 26 Juli 2024 21:44 WIB
Hore! Disdukcapil Buka Layanan di BCE, Perekaman E-KTP Sambil Jalan-jalan

Hore! Disdukcapil Buka Layanan di BCE, Perekaman E-KTP Sambil Jalan-jalan

Jumat, 26 Juli 2024 19:08 WIB
Per Juni 2024, DP3AP2KB Kota Yogyakarta Mencatat Puluhan Kekerasan yang Terjadi Pada Anak

Per Juni 2024, DP3AP2KB Kota Yogyakarta Mencatat Puluhan Kekerasan yang Terjadi Pada Anak

Jumat, 26 Juli 2024 18:10 WIB
Kasus Tewasnya Mahasiswa Unisa, JPW Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembawa Sajam

Kasus Tewasnya Mahasiswa Unisa, JPW Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembawa Sajam

Jumat, 26 Juli 2024 14:09 WIB