Berita

Kapan 1 Ramadhan 2025 Menurut Pemerintah, NU dan Muhammadiyah? Cek Disini

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
kapan 1 Ramadhan 2025
Pemerintah akan menggelar sidang isbat untuk menentukan kapan 1 Ramadhan 2025 jatuh. (Pexels/Craig Adderley)

HARIANE – Jelang pertengahan bulan Sya’ban, banyak umat Islam di Indonesia yang penasaran kapan 1 Ramadhan 2025.

Hal ini penting untuk diketahui karena ada amalan khusus yang wajib dikerjakan oleh umat Islam selama bulan yang mulia tersebut, yaitu berpuasa dan sholat sunnah tarawih.

Apalagi di Indonesia, biasanya terdapat perbedaan pendapat terkait penetapan awal Ramadhan, yang nantinya akan berpengaruh pada pelaksanaan ibadah.

Berdasarkan penetapan Kalender Hijriah Global Tunggal (KHGT) PP Muhammadiyah, 1 Ramadhan 1446 H jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025.

Artinya, umat Islam sudah diperbolehkan untuk melaksanakan sholat tarawih sejak Jumat malam, 28 Februari 2025.

Muhammadiyah juga menetapkan 1 Syawal 1446 H atau Hari Raya idul Fitri jatuh pada Minggu, 30 Maret 2025.

Kapan 1 Ramadhan 2025 Jatuh Menurut Pemerintah dan NU?

Perlu diketahui, dalam penetapan 1 Ramadhan 2025 Nahdlatul Ulama akan mengikuti hasil sidang isbat yang dilakukan oleh pemerintah.

Berdasarkan keterangan dari Kementerian Agama (Kemenag), mereka akan menggelar sidang isbat untuk menetapkan kapan 1 Ramadhan 2025 pada Jumat, 28 Februari mendatang.

Rencananya, sidang tersebut akan dilaksanakan di Auditorium H. M. Rasjidi, Jakarta Pusat serta dihadiri oleh sejumlah tokoh agama.

“Seperti tahun-tahun sebelumnya, sidang ini akan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan ormas Islam, MUI, BMKG, ahli falak, serta perwakilan dari DPR dan Mahkamah Agung,” ujar Dirjen Bimbingan Masyarakat Islam, Abu Rokhmad.

Direktur Urusan Agama Islam dan Bina Syariah Arsad Hidayat menuturkan, bahwa berdasarkan hisab awal Ramadhan 1446 H, ijtimak terjadi pada Jumat, 28 Februari 2025.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Viral Oknum Polisi Hina Seniman di Subang, Berakhir Jalani Test Urin dan Minta ...

Minggu, 20 April 2025
Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Belasan UMKM Binaan Dinas Perdagangan Gunungkidul Semarakkan Tradisi Babad Dalan Sodo

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Menteri Lingkungan Hidup Minta Kapolres Turut Andil dalam Penanganan Pembuangan Sampah Ilegal

Minggu, 20 April 2025
Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Produksi Sampah Meningkat, Menteri Lingkungan Hidup Desak Daerah Segera Bangun TPA

Minggu, 20 April 2025
Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Duh! Sopir Bus Nekat Intip Dan Rekam Wisatawan saat Mandi di Pantai Drini

Minggu, 20 April 2025
4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

4 Unit Bangunan di Cipaku Bogor Ludes Terbakar, Begini Kronologinya

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 20 April 2025 Stabil, Cek Rinciannya Disini

Minggu, 20 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 20 April 2025 Masih Tinggi, Cek Daftarnya ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 20 April 2025 Masih Tinggi, Cek Daftarnya ...

Minggu, 20 April 2025
Menteri Lingkungan Hidup Nilai Sampah Kulon Progo Masih Ditolerir

Menteri Lingkungan Hidup Nilai Sampah Kulon Progo Masih Ditolerir

Sabtu, 19 April 2025
100 Ribu Visa Haji 2025 Terbit, Jemaah Siap Berangkat 2 Mei

100 Ribu Visa Haji 2025 Terbit, Jemaah Siap Berangkat 2 Mei

Sabtu, 19 April 2025