Berita , Jabodetabek

Kebakaran di Cilandak Jaksel Hari ini 15 Oktober 2023 Diduga Akibat Arus Pendek Listrik

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
Kebakaran di Cilandak Jaksel Hari ini 15 Oktober 2023 Diduga Akibat Arus Pendek Listrik
Insiden kebakaran di Cilandak Jaksel hari ini, Minggu 15 Oktober 2023 telah menghanguslan sebuah rumah tinggal dan ruko. (Ilustrasi: Freepik/stockgiu)

HARIANE - Sebuah bangunan rumah dan ruko hangus terbakar dalam peristiwa kebakaran di Cilandak Jaksel hari ini, Minggu 15 Oktober 2023.

Bangunan yang terbakar tersebut berlokasi di Jalan Lebak Indah IV RT 10 RW 07 Kelurahan Lebak Bulus, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan.

Kebakaran ini diduga akibat hubungan pendek arus listrik hingga api membesar dan membakar bangunan rumah dan ruko tersebut.

Penyebab Kebakaran di Cilandak 15 Oktober 2023

Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Sektor Jakarta Selatan telah berhasil menyelesaikan kasus kebakaran yang terjadi di Cilandak. 

Dikutip dari akun Instagram resmi damkar sektor Jakarta Selatan @damkarjaksel, diketahui sebuah rumah dan ruko terlalap kobaran api hingga ludes.

Kebakaran di Cilandak Jaksel Hari ini 15 Oktober 2023 Diduga Akibat Arus Pendek Listrik
Prosesi pemadaman api di oleh para petugas damkar. (Foto: Instagram/damkarjaksel)

"(Minggu, 15 Oktober 2023) Terjadi kebakaran di Jl. Lebak Indah IV Rt. 10 Rw. 07 Kel. Lebak Bulus Kec. Cilandak Jakarta Selatan," tulis dalam keterangan unggahan terkait kebakaran yang terjadi.

Sebanyak 13 unit serta 48 personel dikerahkan menuju TKP untuk melokalisir perambatan api. 

Api terlihat berkobar dengan cukup besar menyelimuti kedua bangunan tersebut. Para petugas dengan susah payah berusaha menaklukan api yang melakukan perambatan dengan cepat karena banyak material yang mudah terbakar.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Arus Balik Lebaran, Daop 6 Yogyakarta Berangkatkan 30.197 Penumpang dari Stasiun di Jogja

Arus Balik Lebaran, Daop 6 Yogyakarta Berangkatkan 30.197 Penumpang dari Stasiun di Jogja

Sabtu, 05 April 2025
Pastikan Kenyamanan Penumpang, Terminal Dhaksinarga Wonosari Sediakan Kasur dan Ruang Ber-AC

Pastikan Kenyamanan Penumpang, Terminal Dhaksinarga Wonosari Sediakan Kasur dan Ruang Ber-AC

Sabtu, 05 April 2025
Gawat! Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 5 April 2025 Terjun Bebas

Gawat! Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 5 April 2025 Terjun Bebas

Sabtu, 05 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 5 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Sabtu 5 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Sabtu, 05 April 2025
Kecelakaan di Jogja, Lansia Tewas Usai Tabrak Truk Parkir

Kecelakaan di Jogja, Lansia Tewas Usai Tabrak Truk Parkir

Sabtu, 05 April 2025
Pemancing Asal Semarang Jatuh dari Tebing di Pantai Gunungkidul

Pemancing Asal Semarang Jatuh dari Tebing di Pantai Gunungkidul

Sabtu, 05 April 2025
Kebijakan Tarif Trump Buat Wall Street Terpeleset! Apple & Nvidia Jadi Korban

Kebijakan Tarif Trump Buat Wall Street Terpeleset! Apple & Nvidia Jadi Korban

Jumat, 04 April 2025
7 Program Unggulan Bupati Endah Baru Terealisasi Tahun Depan, Apa Saja?

7 Program Unggulan Bupati Endah Baru Terealisasi Tahun Depan, Apa Saja?

Jumat, 04 April 2025
Puluhan Ribu Wisatawan Masuk ke Gunungkidul, Berikut Obyek yang Ramai Dikunjungi

Puluhan Ribu Wisatawan Masuk ke Gunungkidul, Berikut Obyek yang Ramai Dikunjungi

Jumat, 04 April 2025
3 Wisatawan Tenggelam di Pantai Parangtritis, Satu Orang dalam Pencarian

3 Wisatawan Tenggelam di Pantai Parangtritis, Satu Orang dalam Pencarian

Jumat, 04 April 2025