Berdasarkan salah satu komentar dari netizen pemadaman telah berhasil dilakukan oleh para pemasam yang sigap untuk menaklukkan api yang melahap rumah makan tersebut.
Untuk sementara ini, Jalan Kalibutuh dialihkan larena adanya proses pembasahan untuk menghilangkan asap pamas yang tersisa.
"Alhamdulillah sekarang sdh padam pak. Petugas damkar langsung gerak cepat. Untuk sementara jl. Kali butuh dialihkan sementara nggih. Hindari lewat daerah sini, soalnya masih ada upaya pembasahan di tkp," ucap akun @anggasatria5144.
Beruntungnya kebakaran terjadi tidak merambat terhadap bangunan lain di sekitarnya, namun warung makan yang terbakar tentunya mengalami kerugian yang tidak sedikit.
Belum diketahui terkait penyebab awal terjadinya kebakaran pada rumah makan ini.
Demikian informasi terkait kebakaran di Surabaya hari ini, Rabu 13 September 2023 yang mengakibatkan sebuah warung makan hangus terbakar.****