Berita

Kecelakaan di Tarakan Hari ini 24 Januari 2023: Tabrak Truk, Anak Sekolah Tewas di Tempat

profile picture Feni Amelia
Feni Amelia
Kecelakaan di Tarakan Hari ini 24 Januari 2023: Tabrak Truk, Anak Sekolah Tewas di Tempat
Kecelakaan di Tarakan Hari ini 24 Januari 2023: Tabrak Truk, Anak Sekolah Tewas di Tempat
HARIANE - Kecelakaan di Tarakan hari ini, Selasa, 24 Januari 2023 mengakibatkan pengendara motor menjadi korban.
Adapun korban kecelakaan di Tarakan hari ini merupakan seorang anak sekolah yang menjadi korban tewas di tempat.
Kejadian kecelakaan di Tarakan hari ini terekam kamera CCTV yang terpasang pada bangunan di sekitar lokasi kejadian.
Informasi kecelakaan di Tarakan hari ini diunggah oleh akun Instagram @andreli_story. Peristiwa tepatnya terjadi di Jalan Diponegoro Gunung Belah, Kec. Tarakan, Kalimantan Utara sekitar pukul 15.22 WITA.
BACA JUGA : Kecelakaan di Jatiluhur Purwakarta Robohkan 1 Patung Bima, Sopir dalam Kejaran Polisi
"Rekaman CCTV anak sekolah meninggal di tempat setelah mengalami kecelakaan di Jln. Diponegoro G.belah Tarakan, Kaltara, Selasa (24/1)," tulis akun @andreli_story.

Kronologi Kecelakaan di Tarakan Hari ini

Kecelakaan bermula saat sebuah truk tampak melintas, kemudian berbelok ke arah kanan. Tak lama kemudian, seorang pengendara motor melaju dengan cepat dari arah yang berlawanan.
Pengendara motor tersebut akhirnya menabrak truk dan masuk ke dalam kolong. Korban terjatuh bahkan terlempar tidak jauh dari posisi sepeda motor.
Kecelakaan di Tarakan hari ini
Korban terjatuh dan tampak masuk ke dalam kolong truk. (Foto: tangkap layar Instagram/@andreli_story)
Warga yang berada di lokasi kejadian terlihat berbondong-bondong mengerumuni lokasi kejadian.
Menurut keterangan akun @andreli_story, pengendara motor yang merupakan anak sekolah tersebut tewas di tempat akibat terlindas truk.
Adapun identitas korban diungkapkan bahwa korban merupakan anak laki-laki yang bersekolah di STM (Sekolah Teknik Menengah).
"Cowok namanya Muhammad Irman sekolah di STM jurusan mesin," tulis akun @andreli_story saat menanggapi komentar warganet.
Kecelakaan di Tarakan hari ini
Situasi jalan di lokasi kejadian tampak padat. (Foto: tangkap layar Instagram/@andreli_48)
Pada unggahan video akun Instagram lain @andreli_48 menampilkan situasi jalan raya yang ramai dan padat setelah terjadi insiden kecelakaan.
Posisi korban yang berada hampir di tengah jalan membuat kendaraan harus melintas secara bergantian dari dua arah yang berlawanan.
BACA JUGA : Kecelakaan Mobil di Jalan Parangtritis, Hilang Kendali Tabrak 5 Tiang
Berdasarkan rekaman kamera amatir seorang warga yang beredar di grup Telegram, update terakhir korban kecelakaan di Tarakan hari ini tampak tengah dievakuasi oleh kepolisian setempat. ****
1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Dampak Hujan di Gunungkidul, Sungai Bawah Tanah Baron Meluap

Dampak Hujan di Gunungkidul, Sungai Bawah Tanah Baron Meluap

Sabtu, 29 Maret 2025
Pantau Pos Pengamanan di Tugu Yogyakarta, Hasto Wardoyo Sebut Lalu Lintas H-3 Lebaran ...

Pantau Pos Pengamanan di Tugu Yogyakarta, Hasto Wardoyo Sebut Lalu Lintas H-3 Lebaran ...

Jumat, 28 Maret 2025
Tinjau Stasiun Tugu Yogyakarta, Kapolri Sebut Puncak Arus Mudik Terjadi Jumat Malam

Tinjau Stasiun Tugu Yogyakarta, Kapolri Sebut Puncak Arus Mudik Terjadi Jumat Malam

Jumat, 28 Maret 2025
Diguyur Hujan Deras, Puluhan Rumah di Gunungkidul Terendam Banjir

Diguyur Hujan Deras, Puluhan Rumah di Gunungkidul Terendam Banjir

Jumat, 28 Maret 2025
Puluhan Rumah di Imogiri Terendam Banjir Imbas Kali Celeng Meluap

Puluhan Rumah di Imogiri Terendam Banjir Imbas Kali Celeng Meluap

Jumat, 28 Maret 2025
Kunjungan ke Jogja, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Pasar Terban

Kunjungan ke Jogja, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Pasar Terban

Jumat, 28 Maret 2025
Selalu Lebih Awal, Berikut Jadwal Idul Fitri Jemaah Aolia Tahun Ini

Selalu Lebih Awal, Berikut Jadwal Idul Fitri Jemaah Aolia Tahun Ini

Jumat, 28 Maret 2025
Aksi Pencurian Beras Zakat Fitrah di Gunungkidul Terekam CCTV, Pelaku Merupakan Warga Setempat

Aksi Pencurian Beras Zakat Fitrah di Gunungkidul Terekam CCTV, Pelaku Merupakan Warga Setempat

Jumat, 28 Maret 2025
Dishub Gunungkidul Gelar Ramp Check Angkutan Umum untuk Lebaran, Ini Hasilnya

Dishub Gunungkidul Gelar Ramp Check Angkutan Umum untuk Lebaran, Ini Hasilnya

Jumat, 28 Maret 2025
Layanan Publik di Sleman Tidak Libur Selama Lebaran, Disdukcapil Buka Pelayanan Terbatas

Layanan Publik di Sleman Tidak Libur Selama Lebaran, Disdukcapil Buka Pelayanan Terbatas

Kamis, 27 Maret 2025