Berita , Jateng

Kondisi Banjir di Kudus Terkini, Sebagian Pengungsi Mulai Kembali ke Rumah

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Kondisi Banjir di Kudus Terkini, Sebagian Pengungsi Mulai Kembali ke Rumah
Banjir di Kudus sudah mulai surut, warga yang mengungsi sudah mulai kembali ke rumah. (Foto: Instagram/frpbkudus)

HARIANE - Kondisi terkini banjir di Kudus yang melanda sejak seminggu lalu sudah mulai mengalami penurunan ketinggian air. 

BPBD Kabupaten Kudus melaporkan bahwa pada Rabu, 20 Maret 2024 pada pukul 08.00 WIB intensitas hujan sudah mulai berkurang. 

Hal tersebut menyebabkan Tinggi Muka Air (TMA) Sungai Wulan, Gelis, Piji, dan Dawe mulai turun hingga 100-150 cm, sementara di wilayah Jekulo air naik antara 10-20 cm, dan wilayah Mejobo surut kurang lebih 5 cm. 

Genangan air juga dilaporkan masih terjadi di wilayah Kaliwungi dengan ketinggian 20-50 cm. 

Akibat banjir yang terjadi karena hujan deras sejak Sabtu, 10 Maret 2024, akses Jalan Tanjungkarang hingga Jetis mengalami kerusakan parah di titik-titik tertentu. Kerusakan terjadi akibat banjir yang menggenangi jalan hingga sepanjang 2-3 km. 

Kerusakan jalan juga terjadi di jalan protokol Jati Wetan sampai ke Gedung JHK Kudus yang mengalami lubang-lubang. 

BPBD Kabupaten Kudus menyampaikan bahwa saat ini tim sudah tidak ada yang melakukan evakuasi darurat dan kini fokus dengan kegiatan pelayanan. 

Banjir yang melanda sejumlah wilayah di Jawa Tengah termasuk Kabupaten Kudus itu menyebabkan 31 desa di 5 kecamatan terdampak. 

Sebanyak 39.272 warga dari 13.586 KK terganggu aktivitas sehari-harinya akibat banjir. 

Karena genangan air yang tinggi hingga melumpuhkan infrastruktur dan fasilitas umum, sebanyak 3.341 warga Kudus dan 2.000 warga Demak harus mengungsi yang tersebar di 35 titik pengungsian. 

Dari jumlah pengungsi tersebut, sebanyak hampir dari 85% pengungsi kini sudah kembali ke rumah masing-masing. 

Banjir di Kudus Sebabkan Korban Jiwa

Ads Banner

BERITA TERKINI

Cetak Generasi Inovatif, Sekolah Vokasi UGM Gelar Inovokasia 2024

Cetak Generasi Inovatif, Sekolah Vokasi UGM Gelar Inovokasia 2024

Senin, 20 Mei 2024 16:56 WIB
Pilkada 2024 Gunungkidul, Golkar dan PKB Dipastikan Berkoalisi

Pilkada 2024 Gunungkidul, Golkar dan PKB Dipastikan Berkoalisi

Senin, 20 Mei 2024 16:49 WIB
Soal Kasus Korupsi Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo, Pemkab Bantul Pertimbangkan Pemberian Bantuan ...

Soal Kasus Korupsi Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo, Pemkab Bantul Pertimbangkan Pemberian Bantuan ...

Senin, 20 Mei 2024 16:14 WIB
Perkuat Koalisi Pilkada 2024, Sunaryanta Daftarkan Diri ke PKB

Perkuat Koalisi Pilkada 2024, Sunaryanta Daftarkan Diri ke PKB

Senin, 20 Mei 2024 15:39 WIB
Jadwal SIM Keliling Tegal Mei 2024, Tersedia di 6 Lokasi

Jadwal SIM Keliling Tegal Mei 2024, Tersedia di 6 Lokasi

Senin, 20 Mei 2024 15:38 WIB
Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo Terlibat Kasus Korupsi, Lurah Bakal Tunjuk Pj

Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo Terlibat Kasus Korupsi, Lurah Bakal Tunjuk Pj

Senin, 20 Mei 2024 15:37 WIB
Presiden Iran Ebrahim Raisi Meninggal dalam Kecelakaan Helikopter, Pencarian Terhalang Kabut Tebal

Presiden Iran Ebrahim Raisi Meninggal dalam Kecelakaan Helikopter, Pencarian Terhalang Kabut Tebal

Senin, 20 Mei 2024 14:15 WIB
Lestarikan Seni Tradisional, Pemkab Sleman Gelar Festival Dalang Anak dan Remaja

Lestarikan Seni Tradisional, Pemkab Sleman Gelar Festival Dalang Anak dan Remaja

Senin, 20 Mei 2024 13:54 WIB
Dikabarkan Maju Bacabup Pilkada Sleman, Siapa Sosok Gus Nahdhy?

Dikabarkan Maju Bacabup Pilkada Sleman, Siapa Sosok Gus Nahdhy?

Senin, 20 Mei 2024 12:20 WIB
Jokowi Buka World Water Forum ke-10 di Bali, Kenalkan Prabowo ke Para Delegasi

Jokowi Buka World Water Forum ke-10 di Bali, Kenalkan Prabowo ke Para Delegasi

Senin, 20 Mei 2024 10:34 WIB