Berita , D.I Yogyakarta

KPU Kota Yogyakarta: Belum Ada Pendaftar Calon Walikota Melalui Jalur Independen Hingga Saat Ini

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
KPU Kota Yogyakarta: Belum Ada Pendaftar Calon Walikota Melalui Jalur Independen Hingga Saat Ini
Ketua KPU Kota Yogyakarta, Noor Harsya Aryo Samudro saat jumpa pers di Balaikota. (Foto: Hariane/Ica Ervina)

HARIANE - Ketua KPU Kota Yogyakarta, Noor Harsya Aryo Samudro mengatakan belum ada pendaftar Calon Walikota Yogyakarta melalui jalur independen atau perseorangan untuk Pilkada 2024

Sebelumnya, KPU Kota Yogyakarta telah membuka jalur pendaftaran beberapa hari yang lalu, namun hingga saat ini tampak masih sepi peminatnya.

"Jadi kami selalu ditanya siapa calon perseorangan oleh banyak media, hingga sekarang belum ada yang hadir untuk melakukan konsultasi, mengambil formulir atau bertanya syarat dukungan di calon perseorangan Pilkada," ujarnya di Balaikota pada Kamis, 2 Mei 2024.

Pendaftaran jalur independen, pihaknya menyebut akan berakhir pada pertengahan Agustus mendatang.

Adapun tahapan Pilkada 2024, KPU Kota Yogyakarta sudah mengeluarkan surat keputusan dengan diawali sosialisasi syarat dukungan untuk calon perseorangan Walikota Yogyakarta.

Pihaknya mengacu pada Pasal 1 ayat 2 Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016, persentase dukungan untuk maju Walikota Yogyakarta jalur independen sebesar 8,5 persen dari jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 dengan jumlah 321.645 pemilih dikali 8,5 persen diperoleh sejumlah dukungan 27.340 warga Kota Yogyakarta pemilik KTP elektronik yang tersebar di 8 Kemantren.

Selanjutnya, KPU Kota Yogyakarta segera membuka pendaftaran calon Walikota yang diusung oleh partai politik. Rencananya, tahapan ini akan dibuka mulai pekan ketiga Agustus.

"Calon resmi parpol menunggu surat keputusan KPU Kota Yogyakarta, setelah muncul perolehan jumlah kursi dan nama calon legislatif terpilih setelah tiga hari keputusan MK terkait gugatan partai Ummat," ujarnya. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Dua Puting Beliung Muncul di Tengah Laut Gunungkidul, Pertanda Apa?

Dua Puting Beliung Muncul di Tengah Laut Gunungkidul, Pertanda Apa?

Senin, 19 Mei 2025
Pameran Industri Percetakan Pertama di Indonesia Dihadirkan di Joga, Catat Tanggalnya!

Pameran Industri Percetakan Pertama di Indonesia Dihadirkan di Joga, Catat Tanggalnya!

Senin, 19 Mei 2025
Dampak Cuaca Buruk di Gunungkidul, Sekolah Tergenang Air Hingga Pohon Tumbang

Dampak Cuaca Buruk di Gunungkidul, Sekolah Tergenang Air Hingga Pohon Tumbang

Senin, 19 Mei 2025
Pelaku Perusak Makam Milik Warga non-Muslim Ditangkap, Remaja Usia 16 Tahun

Pelaku Perusak Makam Milik Warga non-Muslim Ditangkap, Remaja Usia 16 Tahun

Senin, 19 Mei 2025
Tanggapan Bupati Abdul Halim Muslih Soal Perusakan Makam non-Muslim di Bantul: Orang Nggak ...

Tanggapan Bupati Abdul Halim Muslih Soal Perusakan Makam non-Muslim di Bantul: Orang Nggak ...

Senin, 19 Mei 2025
Jalan Tertutup Air Akibat Hujan Deras, Jalur Utama Pantai Gunungkidul Dialihkan

Jalan Tertutup Air Akibat Hujan Deras, Jalur Utama Pantai Gunungkidul Dialihkan

Senin, 19 Mei 2025
Tingkatkan Lama Pendidikan Warga Gunungkidul, Pemerintah Luncurkan Gerakan Berani Sekolah

Tingkatkan Lama Pendidikan Warga Gunungkidul, Pemerintah Luncurkan Gerakan Berani Sekolah

Senin, 19 Mei 2025
Picu Kecelakaan, 3 Remaja di Jepara Taruh Bangku di Tengah Jalan Ditangkap

Picu Kecelakaan, 3 Remaja di Jepara Taruh Bangku di Tengah Jalan Ditangkap

Senin, 19 Mei 2025
4 Arena Pertandingan Porda 2025 Digelar di Kampus UNY Gunungkidul, Apa Saja?

4 Arena Pertandingan Porda 2025 Digelar di Kampus UNY Gunungkidul, Apa Saja?

Senin, 19 Mei 2025
Ketua Pemuda Pancasila Blora Terjerat Kasus Penipuan, Korban Rugi Rp 300 Juta Lebih

Ketua Pemuda Pancasila Blora Terjerat Kasus Penipuan, Korban Rugi Rp 300 Juta Lebih

Senin, 19 Mei 2025