Berita , Jabar

Lakalantas di Puncak Bogor Hari ini 15 Januari 2024, Pick Up Seruduk Angkot

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
lakalantas di Puncak Bogor hari ini
Terjadi lakalantas di Puncak Bogor hari ini 15 Januari 2024. (Instagram/infopuncak.bgr)

HARIANE – Warga sekitar dikejutkan dengan insiden lakalantas di Puncak Bogor hari ini Senin 15 Januari 2024 sekitar pukul 08.25 WIB.

Kecelakaan yang terjadi di depan Masjid Al Muqsith, Puncak Bogor tersebut melibatkan satu unit mobil pickup dan angkot.

Kecelakaan pick up vs angkot tersebut membuat satu warga tertabrak hingga masuk ke kolong mobil angkutan umum.

Belum diketahui bagaimana kondisi korban saat ini. Namun yang pasti, korban yang belum diketahui identitasnya tersebut telah dilarikan ke RSPG Cibeureum untuk mendapatkan perawatan intensif.

Kronologi Lakalantas di Puncak Bogor Hari ini

Berdasarkan video yang diunggah akun Instagram @infopuncak.bgr, lakalantas di Puncak Bogor hari ini bermula saat dua kendaraan yang terlibat laka melintas di jalan yang sama.

Angkot yang saat kejadian sedang melaju lambat di jalur kiri, tiba-tiba diseruduk oleh pick up yang melaju dari arah belakangnya.

Akibatnya, body angkot meluncur bebas ke sisi kiri dan menabrak sejumlah orang, motor hingga etalase kios warung makan yang berada di sekitar lokasi.

“Angkot ditabrak dari belakang, terus angkotnya nabrak warung2 yg dipinggir jalan, katanya ada 1 korban ketabrak sampe masuk kolong angkot. Korban sudah dibawa ke rspg cibeureum,” keterangan akun Instagram tersebut.

Di video selanjutnya, terlihat kondisi kios yang etalasenya sempat tertabrak angkot tersebut. Beberapa kaca etalase terlihat pecah, dan dua etalase lainnya ambruk.

Sejumlah warga yang kebetulan berada di lokasi terlihat shock. Bahkan ada yang sampai menangis tersedu-sedu.

Sejumlah warga yang berada di lokasi pun mencoba untuk membantu mengevakuasi sopir angkot dan korban yang tertabrak dalam insiden tersebut. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 3 Mei 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 3 Mei 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 03 Mei 2024 09:32 WIB
Berikut 45 Calon Anggota DPRD Gunungkidul Tahun 2024-2029, Hasil Penetapan Caleg Terpilih KPU ...

Berikut 45 Calon Anggota DPRD Gunungkidul Tahun 2024-2029, Hasil Penetapan Caleg Terpilih KPU ...

Jumat, 03 Mei 2024 08:11 WIB
Peluang Timnas Indonesia Lolos Olimpiade Paris 2024, Harus Taklukan Wakil Kuat Asal Afrika

Peluang Timnas Indonesia Lolos Olimpiade Paris 2024, Harus Taklukan Wakil Kuat Asal Afrika

Jumat, 03 Mei 2024 02:01 WIB
Hasil Pertandingan Indonesia U23 vs Irak U23, Garuda Muda Juara 4 Turnamen AFC ...

Hasil Pertandingan Indonesia U23 vs Irak U23, Garuda Muda Juara 4 Turnamen AFC ...

Jumat, 03 Mei 2024 01:39 WIB
Tim Hukum PDI Perjuangan Berharap MPR Tidak Melantik Prabowo Gibran

Tim Hukum PDI Perjuangan Berharap MPR Tidak Melantik Prabowo Gibran

Kamis, 02 Mei 2024 21:04 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Pekalongan 3 Mei 2024, Berlangsung hingga Siang Hari

Jadwal Pemadaman Listrik Pekalongan 3 Mei 2024, Berlangsung hingga Siang Hari

Kamis, 02 Mei 2024 20:17 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Malang 3 Mei 2024, Berdampak Terhadap ULP Kapanjen

Jadwal Pemadaman Listrik Malang 3 Mei 2024, Berdampak Terhadap ULP Kapanjen

Kamis, 02 Mei 2024 20:11 WIB
TPA Piyungan Tutup Permanen, DLH Kota Yogyakarta Terapkan Skema Permainan Dakon

TPA Piyungan Tutup Permanen, DLH Kota Yogyakarta Terapkan Skema Permainan Dakon

Kamis, 02 Mei 2024 19:53 WIB
Gedung Baru DPRD Gunungkidul Ditargetkan Selesai Sebelum Pelantikan

Gedung Baru DPRD Gunungkidul Ditargetkan Selesai Sebelum Pelantikan

Kamis, 02 Mei 2024 19:50 WIB
Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung Jakarta Selatan, Korban Hilang dan Belum Ditemukan

Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung Jakarta Selatan, Korban Hilang dan Belum Ditemukan

Kamis, 02 Mei 2024 19:26 WIB