HARIANE - Pasangan Heroe-Pena memantapkan diri maju Pilkada Kota Yogya dengan Deklarasi Pasangan Calon di Balai Kota Pertama Yogyakarta, Ndalem Poenokawan, Kamis, 29 Agustus 2024.
Sebelum deklarasi, Heroe Poerwadi dan Sri Widya Supena terlebih dahulu mendatangi Masjid Mataram Kotagede dan Masjid Gede Kauman untuk melakukan sholat dhuha.
Dalam deklarasinya, Heroe membeberkan 11 program yang dicanangkan jika ia terpilih menjadi Wali Kota Yogyakarta.
“Kenapa 11? Karena kita (Heroe-Pena) berharap akan kita menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang ke-11,” kata Heroe, Kamis, 29 Agustus 2024.
Program pertama adalah menuntaskan masalah sampah. Seperti diketahui Kota Yogya terus bergelut dengan persoalan sampah setiap harinya. Heroe mengatakan nantinya APBD akan diprioritaskan untuk mengatasi sampah agar masyarakat Kota Yogya dapat hidup dengan nyaman.
Kedua, menyediakan hunian nyaman bagi masyarakat dan keluarga muda. Hal itu mengingat lahan di Kota Yogya yang semakin menipis, tetapi kebutuhan hunian yang nyaman dibutuhkan bagi masyarakat dan keluarga baru.
Ketiga, penataan zona pendidikan dan pemberian beasiswa sampai perguruan tinggi. Menurutnya, Kota Yogya indeks pendidikannya paling tinggi di Indonesia. Namun, banyak anak muda yang belum bisa meraih jenjang perguruan tinggi. Terkait hal itu ia akan memperjuangkan sumber daya manusia di Kota Yogya untuk bisa mendapatkan pendidikan yang baik hingga perguruan tinggi.
Keempat, pengembangan pusat-pusat inkubasi bisnis, fasilitas magang kerja, serta gelanggang kreasi dan inovasi pemuda.
“Ini karena kita perhatian pada generasi muda dan generasi Z yang menjadi pemengang estafet ke depan,” terangnya.
Kelima, lanjutnya, optimalisasi manajemen transportasi yang terinegrasi. Pihaknya bertekad menjadikan Kota Yogya dengan wilayahnua yang sempit dan jalanan yang tidak panjang menjadi nyaman untuk masyarakat dan wisatawan.
“Kita inginmengelola manajemen transportasi agar masyarakat nanti bisa menikmati kenyamanan yang lebih baik, wisatawan bisa mendapatkan kenyamanan yang lebih baik,” sambungnya.
Keenam, pengembangan Jogja Night Market. Pihaknya ingin nantinya seluruh potensi yang dimiliki Kota Yogya dapat melayani seluruh masyarakat dan wisatawan untuk memenuhi kebutuhan kapan pun waktunya, dari malam hingga pagi.