Berita , Olahraga

Marc Cucurella Pindah ke Chelsea Usai Manchester City Kalah Persaingan Harga, Dibanderol Lebih dari 50 Juta Euro?

profile picture Rizky Riawan Nursatria
Rizky Riawan Nursatria
Marc Cucurella Pindah ke Chelsea Usai Manchester City Kalah Persaingan Harga, Dibanderol Lebih dari 50 Juta Euro?
Marc Cucurella pindah ke Chelsea, Manchester City kalah saing harga. (Foto: Instagram/Marc Cucurella)
HARIANE - Kabar Marc Cucurella pindah ke Chelsea membuat heboh fans sepak bola Liga Inggris, khususnya pendukung "The Blues". Chelsea berhasil merekrut pemain asal Spanyol tersebut di bursa transfer bulan Agustus 2022.
Meskipun Marc Cucurella pindah ke Chelsea belum secara resmi diberitakan oleh pihak klub, kepindahannya telah dikonfirmasi sebagian besar media-media terpercaya di Eropa.
Berita Marc Cucurella pindah ke Chelsea berbeda dengan rumor sebelumnya yang mengatakan bahwa dirinya akan berlabuh ke Manchester City. Dikabarkan Marc Cucurella dan Brighton telah menyetujui nilai mahar dari Chelsea.
Dilansir dari akun Twitter pribadi Fabrizio Romano, Marc Cucurella telah menerima pinangan The Blues dan akan menandatangani kontrak berdurasi panjang hingga 2028.
BACA JUGA : Marc Cucurella ke Manchester City Musim 2022-2023 Makin Dekat, Usai Sang Pemain Protes Keras ke Manajemen Brighton
"Marc Cucurella akan tandatangani kontrak resmi hingga Juni 2028, berdurasi enam tahun sebagai pemain baru Chelsea. Kesepakatan pribadi telah disetujui pada pagi hari ini," ungkap Fabrizio Romano, Kamis, 4 Agustus 2022.

Nilai kontrak Marc Cucurella pindah ke Chelsea lebih besar dari tawaran Manchester City

The Citizen yang lebih dulu menawar Cucurella harus rela pemain buruannya dibajak oleh Chelsea. Disebut-sebut nilai kontrak yang ditawarkan Chelsea lebih besar dari Manchester City.
Sky Sport telah melaporkan tawaran fantastis tersebut kepada Bek Sayap asal Spanyol yang bermain di Brighton. Cucurella ditawarin dengan nilai kontrak £52.5m, sedangkan The Citizen hanya menawar setengah dari harga yang ditawarkan Chelsea.
Hal ini menjadi pertimbangan pihak klub dan juga sang pemain untuk bermain di Chelsea musim depan. Iming-iming gaji yang besar dan kesempatan bermain juga jadi pertimbangan Marc Cucurella.
BACA JUGA : Barcelona Kesulitan Daftarkan Pemain Baru untuk Musim 2022/2023, Usai Habiskan 150 Juta Euro di Bursa Transfer Musim Panas
Jika Cucurella bermain untuk The Citizen, kemungkinan besar sang pemain hanya akan menjadi penghangat bangku cadangan. Pasalnya Cucurella akan bersaing dengan bek sayap Manchester City yang bermain konsisten sebelumnya, seperti Joao Cancelo dan Kyle Walker.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Sabtu, 27 Juli 2024 06:14 WIB
Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:29 WIB
Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:07 WIB
Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jumat, 26 Juli 2024 22:31 WIB
Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
PIN Polio Tahap 2 Berlangsung, Orang Tua Enggan Anaknya Diberi Imunisasi Tambahan, Kenapa?

PIN Polio Tahap 2 Berlangsung, Orang Tua Enggan Anaknya Diberi Imunisasi Tambahan, Kenapa?

Jumat, 26 Juli 2024 21:44 WIB
Hore! Disdukcapil Buka Layanan di BCE, Perekaman E-KTP Sambil Jalan-jalan

Hore! Disdukcapil Buka Layanan di BCE, Perekaman E-KTP Sambil Jalan-jalan

Jumat, 26 Juli 2024 19:08 WIB
Per Juni 2024, DP3AP2KB Kota Yogyakarta Mencatat Puluhan Kekerasan yang Terjadi Pada Anak

Per Juni 2024, DP3AP2KB Kota Yogyakarta Mencatat Puluhan Kekerasan yang Terjadi Pada Anak

Jumat, 26 Juli 2024 18:10 WIB
Kasus Tewasnya Mahasiswa Unisa, JPW Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembawa Sajam

Kasus Tewasnya Mahasiswa Unisa, JPW Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembawa Sajam

Jumat, 26 Juli 2024 14:09 WIB