Berita , Olahraga , Pilihan Editor
Mengenal La'eeb, Maskot Resmi Piala Dunia 2022 yang Dianggap Netizen Mirip Casper
Ichsan Muttaqin
La'eeb, maskot resmi Piala Dunia resmi diperkenalkan pada gelaran undian fase grup di Doha, Qatar. (Foto: FIFA)
HARIANE - Maskot resmi Piala Dunia 2022, La'eeb, resmi diperkenalkan kepada dunia seiring dilaksanakannya undian fase grup Piala Dunia 2022 Qatar pada Jumat, 1 April 2022 di Doha, Qatar.
La'eeb juga diumumkan sebagai maskot resmi Piala Dunia 2022 melalui akun Twitter resmi Piala Dunia 2022, @fifaworldcup. Melansir laman resmi FIFA, La'eeb berasal dari Bahasa Arab yang berarti 'pemain yang sangat handal'.
Pengumuman La'eeb sebagai maskot resmi Piala Dunia 2022 ini sekaligus menuansakan Piala Dunia pertama yang digelar di tanah Timur Tengah dan Arab.
"Kami senang memperkenalkan La'eeb sebagai maskot resmi Piala Dunia FIFA pertama di dunia Timur Tengah dan Arab. Kami yakin penggemar akan mencintai karakter yang menyenangkan ini," ucap Khalid Ali Al Mawlawi, Deputi Direktur Jenderal, Pemasaran, Komunikasi dan Pengalaman Turnamen, Komite Tertinggi untuk Pengiriman & Warisan.
BACA JUGA : Biodata dan Profil Aleksandar Trajkovski, Pemain Makedonia Utara yang Sukses Pupuskan Harapan Italia di Kualifikasi Piala Dunia 2022Dalam video pengenalan resminya, La'eeb digambarkan berasal dari dunia paralel tempat semua maskot dari gelaran Piala Dunia sebelumnya tinggal. Zakumi (maskot Piala Dunia 2010 Afrika Selatan), Goleo (maskot Piala Dunia 2006 Jerman), serta maskot-maskot ikonik lainnya juga tampak hadir dalam video tersebut. La'eeb juga diceritakan hadir dalam setiap gelaran turnamen Piala Dunia sebelumnya dan berkontribusi dalam beberapa momen dan gol ikonik dalam sejarah, salah satunya adalah gol indah Robin van Persie ke gawang Spanyol pada Piala Dunia 2014 lalu.