Berita , Nasional

Menlu Retno: WNI di Gaza Bisa Segera Dievakuasi Lewat Jalur Rafah

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Menlu Retno: WNI di Gaza Bisa Segera Dievakuasi Lewat Jalur Rafah
Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi ungkap proses evakuasi WNI di Gaza. (Foto: Instagram/kemlu_ri)

HARIANE - Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi memberikan update soal situasi WNI di Gaza yang saat ini masih berada di wilayah konflik.

Menlu Retno mengungkapkan kondisi WNI yang berada di Gaza, Palestina dalam kondisi yang baik.

"Kita memperoleh informasi bahwa warga negara kita dalam keadaan baik. Baik di sini bukan berarti baik seperti kita yang duduk di ruangan ini, baik di tengah situasi yang sangat tidak baik," terang Retno pada Rabu, 1 November 2023.

Ia mengungkapkan upaya komunikasi tetap dilakukan terhadap WNI meski dengan kondisi jalur komunikasi yang hidup mati. 

Evakuasi WNI di Gaza Direncanakan Hari Ini

Terkait dengan proses evakuasi sepuluh WNI yang masih ada di Gaza, Retno mengungkapkan ada kemungkinan bisa segera dilaksanakan.

"Kemungkinan evakuasi akan dapat dilakukan hari ini," ungkapnya dengan penekanan bahwa situasi di lapangan bisa berubah sewaktu-waktu. 

Proses evakuasi WNI dari Gaza dilakukan melalui jalur Kairo - Rafah yang merupakan satu-satunya pintu keluar dan masuk Jalur Gaza saat ini. 

"Saya terus ikuti secara langsung berkomunikasi dengan tim yang berjalan dari Kairo ke Rafah," jelas Retno yang menyebutkan tim evakuasi mengalami banyak kendala di lapangan termasuk antrian yang panjang dan harus melalui berbagai pemeriksaan. 

Retno mengungkapkan tim evakuasi sudah sampai di Rafah pada pukul 15.53 setelah melewati proses pemeriksaan berlapis. 

Terkait dengan mekanisme evakuasi WNI dari Gaza, Retno menjelaskan bahwa dari informasi yang ia dapat kemungkinan proses evakuasi tidak bisa dilakukan secara sekaligus melainkan bertahap.

Hal tersebut disebabkan karena faktor keamanan di lapangan yang tidak menentu.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Satlantas Polresta Yogyakarta Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Teteg Malioboro dan Sarkem saat ...

Satlantas Polresta Yogyakarta Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Teteg Malioboro dan Sarkem saat ...

Rabu, 02 April 2025
Adu Banteng di wilayah Sukoreno, Dua Orang Jadi Korban Meninggal Dunia

Adu Banteng di wilayah Sukoreno, Dua Orang Jadi Korban Meninggal Dunia

Rabu, 02 April 2025
Warga Surakarta Alami Kecelakaan Tunggal di Kulon Progo

Warga Surakarta Alami Kecelakaan Tunggal di Kulon Progo

Rabu, 02 April 2025
Pengendara Motor Tewas Setelah Tabrak Mobil di Gunungkidul, Korban Anggota Polisi

Pengendara Motor Tewas Setelah Tabrak Mobil di Gunungkidul, Korban Anggota Polisi

Selasa, 01 April 2025
Antisipasi Pencurian di Rumah Kosong yang Ditinggal Mudik, Ini yang Dilakukan Polisi

Antisipasi Pencurian di Rumah Kosong yang Ditinggal Mudik, Ini yang Dilakukan Polisi

Selasa, 01 April 2025
Libur Lebaran, Daftar Destinasi Wisata di Gunungkidul yang Diprediksi Padat Wisatawan

Libur Lebaran, Daftar Destinasi Wisata di Gunungkidul yang Diprediksi Padat Wisatawan

Selasa, 01 April 2025
Buat yang Bosan dengan Pantai, Ini 5 Rekomendasi Wisata Gua di Gunungkidul

Buat yang Bosan dengan Pantai, Ini 5 Rekomendasi Wisata Gua di Gunungkidul

Selasa, 01 April 2025
Dinkes Bantul Minta Masyarakat Waspada Penyebaran Hantavirus, Ini Gejalanya

Dinkes Bantul Minta Masyarakat Waspada Penyebaran Hantavirus, Ini Gejalanya

Selasa, 01 April 2025
Digelar di Hari Pertama Idul Fitri, Warga Antusias Berebut Gunungan saat Grebeg Syawal

Digelar di Hari Pertama Idul Fitri, Warga Antusias Berebut Gunungan saat Grebeg Syawal

Senin, 31 Maret 2025
Pertapaan Kembang Lampir dan Sejarah Berdirinya Kerajaan Mataram Islam di Jawa

Pertapaan Kembang Lampir dan Sejarah Berdirinya Kerajaan Mataram Islam di Jawa

Senin, 31 Maret 2025